Mengenal Hostess: Tugas, Kualifikasi, Skill, hingga Gaji

dibimbing.id
•
17 December 2024
•
2783

Hostess adalah salah satu pekerjaan di bidang hospitality yang memiliki peran penting dalam menciptakan kesan pertama yang baik bagi tamu.
Jika kamu tertarik membangun karier sebagai hostess, pekerjaan ini bukan sekadar menyambut tamu, tapi juga membutuhkan keterampilan komunikasi, pelayanan, dan profesionalisme yang tinggi.
Yuk, simak lebih lanjut tentang tugas, kualifikasi, skill yang dibutuhkan, hingga perkiraan gaji profesi ini!
Apa itu Hostess?
Hostess adalah seseorang yang bekerja di bidang hospitality dengan tugas utama menyambut dan mengarahkan tamu ke tempat yang tepat.
Pengertian hostess sering dihubungkan dengan peran frontliner suatu restoran, hotel, atau acara, karena mereka bertanggung jawab menciptakan kesan pertama yang positif.
Sebagai profesi hostess, keterampilan komunikasi, keramahan, dan kemampuan mengatur tamu menjadi kunci utama agar suasana tetap nyaman dan teratur.
Selain itu, seorang hostess juga berperan dalam memastikan tamu merasa dihargai dan puas selama kunjungannya.
Tugas Hostess
Sumber: Freepik
Tugas dan tanggung jawab hostess berfokus pada kenyamanan serta kepuasan tamu. Berikut adalah 6 job desk hostess yang perlu kamu ketahui.
1. Menyambut Tamu
Tugas utama seorang hostess adalah menyambut tamu dengan ramah dan memastikan mereka merasa diterima sejak kedatangan. Senyum, kontak mata, dan sapaan hangat menjadi kunci penting untuk memberikan kesan pertama yang positif.
2. Mengantar Tamu ke Meja
Hostess bertanggung jawab untuk mengarahkan tamu ke meja yang telah disiapkan sesuai reservasi atau ketersediaan. Proses ini harus dilakukan dengan sopan agar tamu merasa nyaman dan dihargai.
3. Mengatur Reservasi Tamu
Mengelola dan memastikan reservasi tamu berjalan lancar, termasuk mencatat jadwal kedatangan dan kebutuhan khusus. Hostess juga perlu memeriksa ulang data reservasi agar tidak terjadi kesalahan saat kedatangan tamu.
4. Mengelola Antrian
Job desk hostess mencakup pengaturan antrian tamu agar tetap tertib dan terorganisir, terutama saat jam sibuk. Kemampuan mengatur prioritas dengan baik akan membantu mengurangi ketidaknyamanan tamu yang menunggu.
5. Memberikan Informasi yang Dibutuhkan Tamu
Profesi hostess juga bertugas memberikan informasi terkait menu, fasilitas, atau pertanyaan lain yang diajukan tamu. Hostess harus mampu menjawab dengan jelas dan cepat untuk membantu tamu membuat keputusan.
6. Menjaga Kebersihan dan Kerapihan Ruangan
Hostess memastikan area penyambutan tetap bersih, rapi, dan nyaman sehingga tamu mendapatkan kesan positif. Perhatian pada detail kecil, seperti merapikan meja atau area tunggu, menjadi bagian penting dari tugas ini.
Baca Juga: 11 Tugas Administrasi Perkantoran yang Wajib Kamu Pahami, Cek!
Kualifikasi Hostess
Sumber: Freepik
Hostess adalah profesi yang menuntut kombinasi keterampilan, penampilan, dan sikap profesional dalam bekerja. Simak kualifikasi menjadi hostess!
1. Berpenampilan Menarik
Penampilan hostess profesional menjadi syarat utama karena mereka merupakan frontliner yang memberikan kesan pertama kepada tamu.
2. Mempunyai Kemampuan Komunikasi dan Interpersonal yang Baik
Kualifikasi menjadi hostess ini sangat penting untuk menyapa, mengarahkan, dan berinteraksi dengan tamu dengan ramah.
3. Skill Service Excellence yang Baik
Etika kerja hostess mencakup kemampuan memberikan layanan terbaik dan memastikan kepuasan tamu. Oleh karena itu, skill service excellence sangat penting.
4. Kemampuan Multitasking
Lingkungan kerja hostess biasanya sibuk, terutama di jam padat atau saat banyak tamu datang bersamaan. Kemampuan multitasking membantu hostess menangani beberapa tugas sekaligus dengan tetap tenang dan efisien.
5. Kemampuan Mengatur dan Mengelola Antrian
Mengelola antrian tamu adalah bagian penting dari tugas seorang hostess, terutama saat suasana ramai. Keterampilan ini memastikan semua tamu mendapatkan pelayanan secara adil dan tertib tanpa merasa diabaikan.
Baca Juga: Mempelajari Materi Service Excellence Agar Konsumen Senang
Skill Hostess
Sumber: Freepik
Untuk menjadi seorang hostess profesional, memiliki keterampilan yang mumpuni sangatlah penting. Simak skill yang dibutuhkan untuk hostess!
1. Empati
Kemampuan memahami perasaan dan kebutuhan tamu membuat hostess mampu memberikan layanan yang lebih personal.
2. Customer Service dan Service Excellence
Memberikan layanan yang ramah, cepat, dan memuaskan adalah inti dari customer service dan service excellence. Hostess harus selalu memastikan tamu mendapatkan pengalaman terbaik selama kunjungan mereka.
3. Problem Solving
Situasi tak terduga seperti keluhan atau permintaan khusus dari tamu membutuhkan solusi cepat dan tepat. Kemampuan problem solving membantu hostess menyelesaikan masalah dengan profesional dan menjaga kenyamanan tamu.
4. Interpersonal Skill
Keterampilan interpersonal memungkinkan hostess membangun hubungan baik dengan tamu dan rekan kerja. Sikap ramah, profesional, dan mudah bergaul menjadi nilai tambah dalam pekerjaan ini.
5. Komunikasi
Keterampilan komunikasi yang baik membuat hostess mampu menyampaikan informasi dengan jelas dan efektif. Baik dalam menyapa, mengarahkan, maupun menjawab pertanyaan tamu, komunikasi yang tepat akan meningkatkan kepuasan pelanggan.
Baca Juga: Contoh Interpersonal Skill: Penting untuk Berkomunikasi & Adaptasi
Gaji Hostess
Menurut data yang dikutip dari Glassdoor, rata-rata gaji seorang hostess di Indonesia berkisar antara Rp5.000.000 hingga Rp6.000.000 per bulan. Besaran gaji ini bisa bervariasi tergantung lokasi kerja, jenis industri, dan pengalaman kerja.
Perbedaan Hostess dan Waitress
Perbedaan antara hostess dan waitress terletak pada tugas dan tanggung jawabnya.
Hostess adalah frontliner yang bertugas menyambut tamu, mengatur tempat duduk, dan memastikan tamu merasa nyaman sejak kedatangan.
Sementara itu, waitress lebih fokus pada melayani tamu selama berada di meja, seperti mencatat pesanan, menyajikan makanan dan minuman, serta memastikan kebutuhan tamu terpenuhi selama makan.
Jika hostess lebih berperan dalam menciptakan kesan pertama yang baik, waitress bertanggung jawab menjaga pengalaman makan tetap menyenangkan hingga akhir kunjungan.
Keduanya memiliki peran penting dalam industri hospitality namun dengan fokus tugas yang berbeda.
Baca Juga: Cara Negosiasi Gaji Saat Offering untuk Mencapai Kesepakatan
Siap Berkarier sebagai Hostess Profesional?
Jika kamu ingin memulai karier di dunia hospitality dan menjadi hostess profesional, yuk gabung di Program Bootcamp dibimbing.id!
Kamu akan belajar langsung bareng mentor berpengalaman dengan materi terlengkap, mulai dari data, career development, digital marketing, hingga English class.
Program ini juga dilengkapi silabus terstruktur, praktek nyata untuk membangun portofolio, gratis mengulang kelas, dan didukung oleh 3400+ career shifter yang merasa terbantu serta 700+ hiring partner untuk penyaluran kerja.
Punya pertanyaan seperti, “Gimana cara mulai karier sebagai hostess?” atau “Apa saja skill yang dibutuhkan?”, jangan ragu untuk konsultasi gratis di sini. dibimbing.id siap #BimbingSampeJadi!
Referensi
- How much does a Hostess make in Jakarta? [Buka]
Tags

dibimbing.id
Ditulis oleh tim diimbing.id, platform pembelajaran dan persiapan karir digital terkemuka di Indonesia. Mendapatkan penghargaan Startup Terpilih oleh Kominfo tahun 2021 dan telah mendapat akreditasi oleh KemdikbudRistek sebagai penyelenggara pendidikan. Beberapa referensi terpercaya: Media Indonesia, Dailysocial, Suara.com, Liputan6, Times Indonesia, Tribunnews, dan sebagainya.