dibimbing.id - 5 Cara Mudah Menggunakan Google Analytics untuk Pemula

5 Cara Mudah Menggunakan Google Analytics untuk Pemula

Raniah Fatimah

19 June 2023

1386

Image Banner

Cara menggunakan Google Analytics mungkin bisa terkesan rumit terutama bagi pemula. Apalagi, tools ini memiliki berbagai fitur dan pengaturan yang cukup spesifik di dalamnya.

Google Analytics adalah salah satu tools SEO canggih yang dapat membantu Sobat MinDi dalam melacak dan menganalisis kinerja website kamu. Alat ini menawarkan berbagai laporan yang dapat memberi kamu wawasan tentang traffic, keterlibatan, hingga konversi yang terjadi di website.

Tapi sayangnya, masih banyak nih Sobat MinDi yang belum mencoba cara menggunakan fitur-fitur penting dalam Google Analytics.


Nah , pada artikel ini, MinDi akan meringkas 5 cara sederhana menggunakan Google Analytics untuk mengoptimalkan website kamu. Jadi, simak artikel ini hingga akhir, ya!


Istilah Penting di Google Analytics

Untuk memudahkan Sobat MinDi dalam belajar cara menggunakan Google Analytics, alangkah baiknya jika kamu mempelajari istilah-istilahnya terlebih dahulu. Nah, berikut adalah beberapa istilah penting dalam Google Analytics:


  • Account: akses untuk menggunakan Google Analytics. Untuk bisa menggunakan Google Analytics, kamu perlu memiliki sebuah akun.

  • Properties: Situs web, aplikasi, atau sumber data lainnya yang dianalisis di dalam Google Analytics.

  • Sessions: Jumlah interaksi pengguna dengan website kamu dalam periode waktu tertentu.

  • Pageviews: Jumlah total halaman yang dilihat pengguna dalam sesi mereka.

  • Bounce Rate: Persentase pengguna yang meninggalkan situs web setelah hanya melihat satu halaman.

  • Traffic Source: Sumber yang mengarahkan pengguna ke situs kamu, seperti mesin pencari atau media sosial.

  • Goals: Tindakan yang kamu inginkan untuk pengguna lakukan di situs kamu. Goals digunakan untuk mengukur tingkat konversi dan kinerja situs web.

  • Conversion: Tindakan yang dilakukan oleh pengguna, seperti melakukan pembelian atau pengisian formulir.

  • Navigation: Serangkaian tindakan pengguna saat mereka menjelajahi website kamu, termasuk halaman awal, halaman lanjutan, dan keluar.


Cara Menggunakan Google Analytics

Sebelum membahas cara menggunakannya, Sobat MinDi perlu melakukan langkah awal dalam memulai Google Analytics sebagai berikut:


  • Buatlah akun di situs Google Analytics dan klik tombol "Daftar".

  • Klik tombol “Mulai sekarang”. Jika kamu sudah memiliki akun Google Analytics, klik “Login”.

  • Setelah memverifikasi kepemilikan website, kamu bisa mulai menggunakan Google Analytics.


Nah sekarang, yuk kita bahas penjelasan lengkap tentang cara menggunakan Google Analytics berikut ini!


Melacak Pengunjung Secara Real Time

Cara Melacak Pengunjung Secara Real Time

Cara menggunakan Google Analytics yang pertama adalah untuk melacak data pengunjung dengan fitur Real-Time Report. Seperti namanya, fitur Real-Time Report dapat memberikan gambaran tentang apa yang sedang terjadi di website kamu saat ini. Fitur ini dapat menampilkan sejumlah laporan yang lebih spesifik, seperti:


  • Overview

Laporan ini menunjukkan ringkasan traffic website kamu, termasuk jumlah pengguna aktif, halaman teratas yang dilihat, dan negara teratas tempat pengunjung berasal.

  • Traffic Sources

Laporan ini menunjukkan sumber traffic website kamu berasal, termasuk traffic langsung, traffic mesin pencari, dan traffic media sosial.

  • Content/Screens

Laporan ini menunjukkan halaman mana di situs web kamu yang sedang dilihat, serta jumlah tampilan halaman dan waktu rata-rata yang dihabiskan di setiap halaman.

  • Goals

Laporan ini menunjukkan jumlah pengguna yang menyelesaikan target kamu, serta rasio konversi untuk setiap target.


Sobat MinDi juga bisa menggunakan laporan Real-time untuk membuat laporan terkustomisasi dengan memilih metrik dan dimensi yang ingin dilacak.


Mengenali Karakteristik Pengunjung


Sobat MinDi dapat mempelajari lebih lanjut tentang karakteristik audiens yang mengunjungi website kamu melalui fitur Audiens Report.

Audience Report memberikan gambaran umum website terkait audiens yang mengunjungi situs kamu. Dalam laporan ini, Sobat MinDi dapat menelusuri dan mempelajari lebih lanjut tentang audiens kamu dalam hal ini:


  • Demography

Laporan ini menunjukkan usia, jenis kelamin, dan lokasi pengunjung website kamu.

  • Interest

Laporan ini menunjukkan minat pengunjung situs website kamu berdasarkan riwayat penelusuran dan aktivitas situs mereka.

  • Behavior

Laporan ini menunjukkan perilaku pengunjung seperti berapa lama mereka tinggal di situs kamu dan halaman apa yang mereka lihat.

  • Technology

Laporan ini menunjukkan kepada kamu teknologi yang digunakan pengunjung, seperti browser dan sistem operasi yang mereka gunakan.


Nah, dengan menggunakan data ini, Sobat MinDi dapat lebih memahami kebutuhan audiens kamu dan menyediakan konten berdasarkan apa yang mereka inginkan.


Mengetahui Bagaimana Pengunjung Menemukan Websitemu



Kamu juga dapat mengetahui bagaimana cara pengunjung menemukan website kamu melalui fitur Acquisition Report.

Fitur Acquisition Report bisa Sobat MinDi gunakan untuk mempelajari tentang sumber traffic, kampanye pemasaran, dan faktor lain yang berkontribusi bagi traffic website kamu. Fitur Acquisition Report meliputi beberapa sumber traffic seperti:


  • Overview

Laporan ini menunjukkan ringkasan traffic website, termasuk jumlah sesi, jumlah pengunjung, dan rata-rata waktu yang dihabiskan di website kamu.

  • Traffic Sources

Laporan ini menunjukkan sumber traffic website kamu berasal, termasuk traffic langsung, traffic mesin pencari, dan traffic media sosial.

  • Campaigns

Laporan ini menunjukkan performa kampanye pemasaran kamu, termasuk jumlah klik, tayangan, dan konversi.

  • Referrers

Laporan ini menunjukkan situs mana yang mengirim pengunjung ke website kamu.

  • Keywords

Laporan ini menunjukkan keyword SEO yang digunakan untuk menemukan website kamu.


Dengan menggunakan informasi ini, Sobat MinDi dapat meningkatkan kinerja website kamu dan memastikan bahwa kamu mampu menjangkau audiens yang ditargetkan.


Memahami Perilaku Pengunjung



Dalam fitur Behavior Report, Sobat MinDi bisa mendapatkan gambaran umum tentang apa yang dilakukan pengunjung di website kamu.



Laporan ini dapat memberikan informasi tentang halaman mana yang dikunjungi pengguna, berapa lama mereka berada di setiap halaman, dan tindakan apa yang mereka lakukan.


Informasi ini bisa kamu gunakan untuk meningkatkan pengalaman pengguna di website kamu dan meningkatkan konversi mereka. Selain itu, kamu juga dapat meninjau performa konten menurut URL halaman, judul, istilah penelusuran, dan lainnya.


Melacak Konversi Marketing



Ketika Sobat MinDi memiliki website, biasanya kamu memiliki goals atau conversion yang ingin dicapai. Nah, kamu bisa memanfaatkan fitur Conversion Report untuk melacak persentase keberhasilannya.


Conversion Report memberikan informasi tentang berapa banyak konversi yang telah kamu terima, nilai konversi tersebut, dan sumber konversi tersebut. Selain itu, kamu juga bisa melihat jumlah klik pada Google Ads yang telah kamu pasang melalui laporan ini.


Untuk menggunakan Conversion Report, Sobat MinDi harus terlebih dahulu menentukan goals di Google Analytics. Misalnya, goals kamu adalah agar pengunjung melakukan pembelian, mendaftar langganan, atau mengunduh sesuatu. Setelah menetapkan goals, Sobat MinDi dapat melacak keberhasilan di Conversion Report.


Mengapa Perlu Menggunakan Google Analytics?

Google Analytics adalah layanan analisis web gratis dari Google yang dapat membantu Sobat MinDi melacak dan menganalisis traffic website.

Selain bisa memberi kamu informasi berharga tentang pengunjung website, kamu juga bisa menggunakan informasi tersebut untuk meningkatkan konten website, desain, hingga campaign pemasaran kamu.


Nah, berikut ini adalah beberapa alasan mengapa kamu perlu menggunakan Google Analytics:

  • Lacak traffic website: Google Analytics bisa melacak jumlah pengunjung ke website kamu, dari mana mereka berasal, dan halaman apa yang mereka kunjungi.

  • Analisis pengunjung website: Google Analytics dapat memberi Sobat MinDi informasi tentang pengunjung website kamu, seperti demografi, minat, dan perilaku mereka.

  • Optimalkan performa website: Google Analytics juga dapat membantu Sobat MinDi mengidentifikasi bagian mana dari website kamu yang bisa dioptimalkan.


Kesimpulan

Secara keseluruhan, cara menggunakan Google Analytics yang telah MinDi jelaskan di atas dapat kamu jadikan alat yang berharga untuk meningkatkan pengalaman pengguna di website kamu dan meningkatkan konversi.

Dengan menggunakan Google Analytics, Sobat MinDi juga dapat mengidentifikasi halaman mana yang paling populer, halaman mana yang membuat pengguna menetap, dan tindakan mana yang menghasilkan konversi.


Nah, jika kamu tertarik untuk mempelajari lebih lanjut tentang cara mengelola website dan serangkaian strategi digital marketing lainnya, yuk ikut belajar bersama di Bootcamp Digital Marketing dibimbing.id!


Dapatkan materi digital marketing terlengkap dan belajar langsung dari mentor profesional dengan daftar di sini.


Kalau begitu, sampai bertemu di artikel selanjutnya ya, Sobat MinDi!

Share

Author Image

Raniah Fatimah

Raniah is a copywriter and content writer with 2 years experiences who thrives on crafting compelling messages. With a knack for weaving SEO magic into blogs, social media copy, and beyond, she's a dedicated wordsmith who's always eager to learn and grow.

Hi!👋

Kalau kamu butuh bantuan,

hubungi kami via WhatsApp ya!