dibimbing.id - 6 Tipe Data Integer dalam Bahasa Pemrograman, Yuk Simak!

6 Tipe Data Integer dalam Bahasa Pemrograman, Yuk Simak!

Siti Khadijah Azzukhruf Firdausi

•

12 March 2024

•

533

Image Banner

Mengenal berbagai tipe data merupakan fondasi dalam dunia pemrograman. Salah satunya adalah tipe data integer. Tipe data ini memegang peranan penting dalam pembuatan aplikasi.


Mulai dari operasi matematika, perhitungan loop, atau sebagai index dalam array dan list. Fungsinya ada banyak. Tertarik untuk mempelajari tipenya? Baca artikel ini sampai habis!




Apa Saja Contoh Tipe Data Integer?





Dalam bahasa pemrograman, ada beberapa tipe data integer yang umum digunakan. Berikut adalah beberapa tipenya:



1. int



Pertama, tipe data integer adalah int. Tipe ini digunakan untuk menyimpan bilangan bulat dalam rentang nilai yang luas. 


Ukuran int dapat bervariasi tergantung pada bahasa pemrograman dan platform yang digunakan. Namun, biasanya memiliki ukuran 32-bit atau 64-bit.




2. short


Kedua, tipe data integer adalah short. Ini adalah tipe data integer untuk menyimpan bilangan bulat dengan rentang nilai yang lebih kecil daripada int


Ukuran short biasanya 16-bit, sehingga dapat menghemat penggunaan memori jika rentang nilai yang lebih kecil sudah cukup.




3. long


Berikutnya, tipe data integer adalah long. Ini merupakan tipe data yang digunakan untuk menyimpan bilangan bulat dengan rentang nilai ebih besar daripada int. Ukuran long biasanya 64-bit, sehingga dapat digunakan untuk nilai yang sangat besar.



4. byte


Lalu, ada tipe data byte. Ini adalah tipe yang digunakan untuk menyimpan bilangan bulat dengan rentang nilai sangat kecil. Ukuran byte biasanya 8-bit dan digunakan untuk menghemat ruang memori ketika rentang nilai yang sangat kecil sudah cukup.



5. signed


Kemudian, ada tipe data signed. Ini merupakan tipe yang bisa menyimpan nilai positif dan negatif. 


Dalam beberapa bahasa pemrograman, seperti C/C++, int, short, dan long secara default merupakan tipe data yang ditandai (signed). Artinya, mereka dapat menyimpan nilai positif dan negatif.



6. unsigned


Terakhir, tipe data unsigned adalah kategori yang bisa menyimpan nilai positif atau nol. Dalam beberapa bahasa pemrograman, seperti C/C++, unsigned int, unsigned short, dan unsigned long digunakan untuk menghasilkan nilai yang selalu positif.



Baca Juga:  10 Bahasa Pemrograman Paling Mudah 




Bahasa Pemrograman dengan Tipe Data Integer







Setelah memahami masing-masing tipenya, mari pelajari bahasa pemrograman yang menggunakannya. Berikut adalah penjelasannya:



1. C/C++


Dalam C dan C++, integer dapat dideklarasikan dengan tipe data int, short, dan long. int adalah tipe data integer standar yang ukuran biasanya 4 byte. Short adalah integer pendek dengan ukuran biasanya 2 byte.


Sementara itu, long adalah integer panjang dengan ukuran biasanya 4 byte atau lebih. Hal ini tergantung pada sistem.



2. Java


Lebih lanjut, Java juga menyediakan tipe data integer dengan int, short, dan long. Cara deklarasinya serupa dengan C/C++. Integer di Java diikuti dengan nama variabel dan nilai inisialisasi jika diperlukan. 


Java menggunakan ukuran yang konsisten di semua platform, sehingga int biasanya memiliki ukuran 4 byte, short 2 byte, dan long 8 byte.




3. Python


Kemudian, Python memiliki tipe data tunggal untuk semua bilangan bulat yang disebut int. Artinya, kamu tidak perlu mendeklarasikan tipe data secara eksplisit saat menginisialisasi variabel integer. 


Selain itu, Python secara otomatis menangani alokasi memori untuk bilangan bulat. Ini memungkinkanmu untuk menggunakan nilai integer apa pun sepanjang memori yang tersedia.



Baca Juga:  7 Bahasa Pemrograman Paling Populer




4. JavaScript


Dalam JavaScript, tipe data numerik termasuk integer dan floating-point diwakili oleh kategoritunggal yang disebut Number


Meskipun JavaScript tidak memiliki tipe data integer eksplisit seperti C/C++ atau Java, Anda masih dapat menggunakan variabel untuk menyimpan nilai integer.



5. C#


Lalu, C# juga memiliki tipe data yang mirip dengan C/C++ untuk integer. Contohnya adalah int, short, dan long. Deklarasi variabel integer dalam C# mirip dengan C/C++. Developer menentukan tipe data diikuti dengan nama variabel dan nilai inisialisasi jika diperlukan.



6. Rust



Dalam Rust, tipe data integer dapat dideklarasikan dengan i32, i16, dan i64. Ini mewakili integer bertanda dengan ukuran 32, 16, dan 64 bit secara berturut-turut. 


Pendekatan ini memberikan kontrol yang tinggi atas ukuran dan tanda integer yang digunakan dalam program milikmu.





Itulah beberapa penjelasan lengkap mengenai tipe data integer yang perlu kamu tahu. Pemahaman ini bisa meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam proses development aplikasi maupun web.


Berbicara tentang development, apakah kamu tertarik untuk mengkaji industri ini lebih dalam? Jika iya, MinDi rekomendasikan kamu untuk ikut Bootcamp Frontend Web Development Dibimbing.


Dengan mengikuti program ini, kamu bisa belajar semua hal tentang pengembangan web. Mulai dari teori dasar, bahasa pemrograman, tools penunjang, dan praktik dengan real-case project!


So, tunggu apa lagi? Segera gabung dan mulai karirmu di sini bareng Dibimbing.id!





Share

Author Image

Siti Khadijah Azzukhruf Firdausi

Khadijah adalah SEO Content Writer di Dibimbing dengan pengalaman menulis konten selama kurang lebih setahun. Sebagai lulusan Bahasa dan Sastra Inggris yang berminat tinggi di digital marketing, Khadijah aktif berbagi pandangan tentang industri ini. Berbagai topik yang dieksplorasinya mencakup digital marketing, project management, data science, web development, dan career preparation.

Hi!👋

Kalau kamu butuh bantuan,

hubungi kami via WhatsApp ya!