dibimbing.id - 50 Contoh Prompt AI Keren untuk Berbagai Kebutuhan!

50 Contoh Prompt AI Keren untuk Berbagai Kebutuhan!

Irhan Hisyam Dwi Nugroho

04 March 2025

1706

Image Banner

Contoh prompt AI yang tepat bisa bikin AI ngasih jawaban lebih akurat dan sesuai kebutuhan. Dari menulis, coding, riset, sampai brainstorming ide, semua bisa jadi lebih mudah kalau pakai prompt yang efektif.

Tapi, gak semua prompt langsung bekerja dengan baik. Kadang, AI kasih jawaban ngaco kalau instruksinya kurang jelas. Makanya, MinDi sudah siapkan 50 contoh prompt AI yang bisa langsung kamu pakai buat berbagai keperluan.

Yuk, cek daftar prompt ini dan manfaatkan AI secara maksimal! Mulai dari bikin konten, menyusun strategi bisnis, sampai nulis kode program, semua ada di sini!

Baca juga : DeepSeek vs ChatGPT: Perbandingan, Keunggulan, dan Kelemahan


Apa Itu Prompt AI dan Mengapa Penting?


Prompt AI adalah instruksi atau perintah yang diberikan kepada kecerdasan buatan untuk menghasilkan respons yang sesuai dengan kebutuhan pengguna. 

Semakin jelas dan spesifik prompt yang digunakan, semakin akurat dan relevan hasil yang diberikan AI dalam berbagai tugas, seperti menulis, coding, hingga analisis data. 

Contoh prompt AI yang baik membantu AI memahami konteks dengan lebih baik, sehingga mengurangi kemungkinan jawaban yang tidak sesuai atau kurang relevan. 

Dengan memanfaatkan prompt yang efektif, pengguna bisa mengoptimalkan kemampuan AI untuk meningkatkan produktivitas dan kreativitas dalam berbagai bidang.


50 Contoh Prompt AI untuk Berbagai Kategori


Sumber: Canva

Biar AI bisa kasih jawaban yang lebih akurat, kamu perlu menggunakan prompt yang jelas dan spesifik. MinDi sudah siapkan 50 contoh prompt AI yang bisa langsung kamu pakai untuk berbagai keperluan, mulai dari menulis, coding, hingga analisis data.


1. Contoh Prompt AI untuk Menulis Konten


Buat kamu yang sering menulis artikel, konten media sosial, atau email profesional, AI bisa membantu menyusun ide dan mengoptimalkan struktur tulisan. Berikut beberapa contoh prompt yang bisa digunakan:

  1. Tulis artikel 500 kata tentang tren teknologi di tahun 2025.
  2. Buatkan skrip video YouTube tentang manfaat kecerdasan buatan.
  3. Tulis caption Instagram yang menarik untuk produk fashion.
  4. Buatkan email profesional untuk melamar pekerjaan sebagai data analyst.
  5. Susun outline untuk e-book tentang digital marketing.
  6. Tulis paragraf pembuka yang engaging untuk blog tentang kesehatan mental.
  7. Buat deskripsi produk untuk website e-commerce.
  8. Berikan 5 ide konten media sosial untuk bisnis kuliner.
  9. Susun iklan Facebook Ads yang efektif untuk bisnis skincare.
  10. Tulis contoh artikel SEO-friendly tentang tips meningkatkan produktivitas.


2. Contoh Prompt AI untuk Coding dan Pemrograman


Buat kamu yang ingin belajar atau mempercepat pekerjaan coding, AI bisa membantu menulis serta memahami kode dengan lebih efisien. Berikut contoh prompt yang bisa kamu gunakan:

  1. Buatkan kode Python untuk menghitung rata-rata dari daftar angka.
  2. Jelaskan konsep algoritma sorting dalam JavaScript dengan contoh kode.
  3. Tulis program sederhana menggunakan Java untuk menghitung luas lingkaran.
  4. Buatkan API sederhana dengan Node.js dan Express.
  5. Jelaskan cara menggunakan database MySQL dengan contoh query.
  6. Buat skrip otomatisasi menggunakan Selenium untuk mengisi formulir online.
  7. Tulis kode HTML dan CSS untuk halaman landing page sederhana.
  8. Buatkan chatbot sederhana menggunakan Python dan Flask.
  9. Berikan contoh implementasi machine learning sederhana dengan TensorFlow.
  10. Jelaskan konsep debugging dalam bahasa pemrograman Python.

Baca juga : Cara Latihan Interview dengan AI untuk Sukses Wawancara


3. Contoh Prompt AI untuk Brainstorming Ide


Kalau kamu lagi kehabisan ide untuk proyek, bisnis, atau konten, AI bisa bantu kamu brainstorming dengan cepat dan efektif. Berikut contoh prompt yang bisa dicoba:

  1. Berikan 5 ide startup berbasis teknologi AI yang inovatif.
  2. Susun daftar strategi pemasaran kreatif untuk bisnis kecil.
  3. Buatkan konsep aplikasi mobile yang bisa membantu produktivitas.
  4. Berikan ide-ide konten menarik untuk channel YouTube tentang teknologi.
  5. Susun rencana konten TikTok selama satu bulan untuk brand fashion.
  6. Tulis konsep gamifikasi untuk aplikasi edukasi.
  7. Berikan 10 ide bisnis digital yang cocok untuk pemula.
  8. Berikan ide untuk kampanye sosial media yang bisa meningkatkan brand awareness.
  9. Tulis 5 strategi marketing digital yang efektif untuk e-commerce.
  10. Buatkan ide proyek coding sederhana untuk pemula.

Baca juga : Gemini vs DeepSeek: Arti, Perbedaan, Kelebihan, & Kekurangan


4. Contoh Prompt AI untuk Analisis dan Riset Data


Sumber: Canva

Bagi yang sering bekerja dengan data atau ingin memahami tren berdasarkan informasi statistik, AI bisa sangat membantu dalam analisis data. Berikut beberapa contoh prompt yang bisa dicoba:

  1. Jelaskan cara melakukan analisis data menggunakan Python.
  2. Buatkan contoh visualisasi data dengan Matplotlib dan Seaborn.
  3. Berikan contoh penggunaan SQL untuk menganalisis data pelanggan.
  4. Jelaskan metode pengolahan big data menggunakan Apache Spark.
  5. Tulis kode untuk regresi linear sederhana dengan Scikit-learn.
  6. Buatkan contoh analisis sentimen menggunakan NLP dan Python.
  7. Jelaskan konsep clustering dalam machine learning dengan contoh kode.
  8. Susun laporan tren penjualan berdasarkan data historis e-commerce.
  9. Berikan insight tentang tren analisis data dalam bisnis saat ini.
  10. Tulis langkah-langkah membuat dashboard analitik dengan Power BI.

Baca juga : 12 Universitas Jurusan AI di Indonesia dan Peluang Karier


5. Contoh Prompt AI untuk Pengembangan Karier dan Produktivitas


AI juga bisa membantu kamu dalam mengembangkan karier, meningkatkan produktivitas, dan memberikan saran terkait pekerjaan. Berikut beberapa contoh prompt yang bisa dicoba:

  1. Buatkan template CV untuk posisi Data Scientist dengan desain profesional.
  2. Susun daftar pertanyaan wawancara kerja untuk posisi Software Engineer.
  3. Berikan strategi efektif untuk meningkatkan produktivitas kerja dari rumah.
  4. Buatkan contoh email follow-up setelah wawancara kerja.
  5. Susun daftar skill yang dibutuhkan untuk menjadi Product Manager sukses.
  6. Berikan contoh personal branding statement untuk LinkedIn.
  7. Buatkan jadwal harian yang produktif untuk pekerja remote.
  8. Jelaskan cara menegosiasikan gaji saat wawancara kerja.
  9. Berikan strategi networking efektif untuk membangun koneksi profesional.
  10. Susun daftar buku terbaik tentang leadership dan manajemen tim.

Baca juga : 15 AI Selain Chat GPT Terbaik yang Wajib Dicoba 2025!


Jadi Ahli AI dan Machine Learning dengan Bootcamp di dibimbing.id!


Ingin menguasai AI dan Machine Learning untuk meningkatkan karier di industri teknologi? Saatnya bergabung dengan Bootcamp AI & Machine Learning di dibimbing.id dan pelajari keterampilan yang dibutuhkan perusahaan teknologi saat ini!

Di bootcamp ini, kamu akan mendalami konsep AI, deep learning, data preprocessing, model machine learning, serta implementasi di dunia nyata. Kurikulum berbasis proyek akan membantumu memahami teknik pemodelan, optimasi algoritma, dan deployment AI secara langsung.

Belajar dari 338+ mentor profesional, dengan akses ke 840+ hiring partner, serta kesempatan untuk mengulang kelas GRATIS hingga benar-benar siap. Dengan 96% tingkat keberhasilan alumni, peluangmu untuk sukses di bidang AI dan ML semakin terbuka lebar!

Jangan lewatkan kesempatan ini! Daftar sekarang di sini dan mulai perjalananmu menjadi AI & Machine Learning Engineer profesional. Hubungi kami untuk info lebih lanjut. #BimbingSampeJadi


Referensi


  1. 51 Amazing AI Prompt Examples Everyone Can Use! [Buka]

Share

Author Image

Irhan Hisyam Dwi Nugroho

Irhan Hisyam Dwi Nugroho is an SEO Specialist and Content Writer with 4 years of experience in optimizing websites and writing relevant content for various brands and industries. Currently, I also work as a Content Writer at Dibimbing.id and actively share content about technology, SEO, and digital marketing through various platforms.

Hi!👋
Kalau kamu butuh bantuan,
hubungi kami via WhatsApp ya!