dibimbing.id - 15 Usaha Rumahan Menjanjikan, Jadi Sultan di Rumah Sendiri

15 Usaha Rumahan Menjanjikan, Jadi Sultan di Rumah Sendiri

Farijihan Putri

06 August 2024

1135

Image Banner

Halo, Warga Bimbingan! Pengen cuan melimpah tapi mager keluar rumah? Di era digital ini, banyak peluang usaha rumahan yang menjanjikan dan bisa bikin dompet tebal tanpa perlu ninggalin nyaman-nyamannya kasur. 

Dari bikin kue lucu-lucu sampai jadi konsultan online, ada banyak cara buat kerja di rumah sambil ngemil cemilan favorit. 

Yuk, intip 15 usaha rumahan menjanjikan yang siap bikin kamu jadi sultan di rumah sendiri! Let's go, cekidot!


15 Usaha Rumahan yang Menjanjikan

Jadi sultan di rumah sendiri tanpa harus kejebak macet bukan impian lagi loh! Kamu bisa mewujudkannya dengan 15 usaha rumahan yang menjanjikan di bawah ini. Yuk, kepoin sekarang!


1. Bisnis Kuliner dari Rumah

Siapa yang bisa menolak godaan makanan enak? Bisnis kuliner selalu punya tempat di hati (dan perut) banyak orang. 

Kamu bisa mulai dari membuat kue, makanan siap saji, atau camilan kekinian. Dengan strategi pemasaran yang tepat, terutama di media sosial, usaha kuliner dari rumah bisa berkembang pesat. 

Pastikan kamu memiliki izin usaha dan menjaga kebersihan serta kualitas produk.


2. Jasa Pembuatan Konten Digital

Di era digital, konten adalah raja. Jika kamu punya kemampuan dalam menulis, desain grafis, atau video editing, kamu bisa menawarkan jasa pembuatan konten. 

Banyak perusahaan dan influencer yang membutuhkan konten berkualitas untuk mendukung pemasaran mereka. 

Kerja di rumah, ide kreatif tetap mengalir, dan kamu bisa bebas berekspresi!


3. Jasa Desain Grafis

Untuk kamu yang jago ngedesain, peluang untuk mendapatkan penghasilan dari rumah sangat besar. 

Banyak usaha kecil hingga perusahaan besar yang membutuhkan desain untuk logo, kemasan produk, hingga promosi. 

Mulailah dengan membangun portofolio yang menarik dan tawarkan jasa kamu melalui platform freelance atau media sosial. 

Nggak perlu ragu deh! Pasalnya, menawarkan jasa desain grafis bisa menjadi usaha rumahan yang menjanjikan dan datangkan cuan. 


4. Bisnis Dropshipping


Sumber: Freepik

Tidak punya modal besar untuk stok barang? Dropshipping adalah solusi yang tepat. Kamu bisa menjual produk tanpa perlu menyetoknya. 

Cukup bekerjasama dengan supplier, kamu bisa menjual produk mereka melalui toko online kamu. 

Kamu cukup fokus pada pemasaran dan pelayanan pelanggan, sementara pengiriman ditangani oleh supplier.


5. Kursus Online

Jika kamu punya keahlian tertentu, kenapa tidak membagikannya dengan orang lain? Mulai dari bahasa asing, musik, hingga keterampilan teknis, kamu bisa membuka kursus online. 

Selain mendidik orang lain, kamu juga bisa menghasilkan uang. Jadi, kamu bisa mengajar dari rumah tanpa harus berperang dengan panasnya terik matahari maupun dinginnya angin malam.

Gimana? Mau coba usaha rumahan yang menjanjikan ini?


6. Jasa Penulisan dan Penerjemahan

Warga Bimbingan suka menulis atau mahir dalam bahasa asing? Jasa penulisan dan penerjemahan bisa jadi pilihan. 

Banyak website, buku, dan dokumen yang membutuhkan penulis atau penerjemah. 

Kamu bisa bekerja dari rumah, menentukan tarif sendiri, dan mengatur jadwal yang fleksibel.


7. Jasa Social Media Management

Media sosial telah menjadi bagian penting dari strategi pemasaran banyak bisnis. Jika kamu paham strategi social media, Warga Bimbingan bisa menawarkan jasa pengelolaan akun media sosial. 

Mulai dari membuat konten, merancang kampanye iklan, hingga berinteraksi dengan followers, pekerjaan ini bisa dilakukan dari rumah dengan laptop dan koneksi internet.

Cuan sambil rebahan di kasur? Bukan mustahil deh dengan usaha rumahan yang menjanjikan ini!


8. Bisnis Handmade


Sumber: Freepik

Barang-barang handmade selalu punya daya tarik tersendiri. Jika kamu punya bakat dalam membuat kerajinan tangan seperti perhiasan, dekorasi rumah, atau aksesori fashion, kamu bisa menjualnya secara online

Kamu bisa menjualnya di marketplace atau membuka toko online sendiri dengan strategi SEO yang tepat. Jangan lupa, promosikan di media sosial dengan konten-konten memikat yang bikin audiens tertarik membeli. 

Baca Juga: 7 Ide Bisnis Menggunakan Mobil yang Menghasilkan Cuan


9. Jasa Fotografi dan Videografi

Fotografi dan videografi adalah hobi yang bisa menghasilkan uang. Kamu bisa menawarkan jasa untuk acara pernikahan, ulang tahun, atau bahkan fotografi produk untuk bisnis online

Dengan peralatan yang memadai dan sedikit pemasaran, bisnis ini bisa dijalankan dari rumah dan memberikan penghasilan yang lumayan.


10. Jasa Konsultasi

Jika kamu memiliki pengalaman dan keahlian dalam bidang tertentu, jasa konsultasi bisa menjadi pilihan usaha rumahan. 

Mulai dari konsultasi bisnis, keuangan, hingga kesehatan mental, kamu bisa membantu banyak orang tanpa perlu keluar rumah. Berikan konsultasi secara online dan bangun reputasi melalui testimoni pelanggan.


11. Affiliate Marketing


Sumber: Freepik

Ide usaha rumahan yang menjanjikan ini adalah cara menghasilkan uang dari rumah yang cukup populer. 

Kamu hanya perlu mempromosikan produk atau layanan orang lain melalui link afiliasi, dan kamu akan mendapatkan komisi setiap kali terjadi penjualan. 

Pastikan kamu memilih produk yang relevan dengan audiens kamu dan pasarkan secara efektif. Dengan menjadi affiliator , kamu bisa cuan dari rumah.


12. Toko Online

Dengan modal internet, kamu bisa membuka toko online. Kamu bisa menjual produk fashion, kosmetik, atau barang-barang unik lainnya. 

Kunci sukses toko online adalah foto produk yang menarik, deskripsi yang jelas, dan pelayanan pelanggan yang baik. Mulailah dengan produk yang kamu pahami dan cintai.


13. Jasa Editing Video

Video menjadi konten yang semakin digemari di media sosial. Jika kamu memiliki kemampuan editing video, tawarkan jasa ini kepada para vlogger, influencer, atau perusahaan yang membutuhkan konten video. 

Dengan perangkat yang cukup dan kreativitas, kamu bisa menghasilkan konten yang menarik dan profesional.


14. Jual Barang Preloved

Menjual barang preloved atau bekas yang masih layak pakai bisa menjadi usaha rumahan yang menguntungkan. 

Banyak orang mencari barang berkualitas dengan harga lebih murah, mulai dari pakaian, aksesori, hingga peralatan rumah tangga. 

Kamu bisa mulai dengan menjual barang-barang pribadi yang sudah tidak terpakai, lalu berkembang dengan menerima titipan jual dari orang lain. 

Platform seperti Instagram, marketplace lokal, atau aplikasi khusus preloved bisa menjadi tempat yang tepat untuk memasarkan produk kamu. 

Selain membantu mengurangi limbah, bisnis ini juga bisa memberikan penghasilan tambahan dengan modal yang relatif kecil.


15. Pet Sitting atau Dog Walking

Buat kamu yang suka hewan, ini bisa menjadi pekerjaan yang menyenangkan. 

Banyak pemilik hewan peliharaan yang membutuhkan jasa penitipan atau jalan-jalan untuk hewan mereka. Kamu bisa menawarkan jasa ini di lingkungan sekitarmu. 

Selain mendapatkan penghasilan, kamu juga bisa bermain dengan hewan-hewan lucu!

Baca Juga: Mau Promosi Produk? Ikuti Cara Efektif Pemasaran Media Sosial


Siap Jadi Sultan dengan Bisnis Rumahan?

Jadi, Warga Bimbingan, punya bisnis rumahan yang menjanjikan saja tidak cukup untuk jadi sultan. Kunci utamanya ada di digital marketing! 

Bayangkan, dengan sentuhan ajaib digital marketing, produkmu bisa sampai ke hati para pelanggan tanpa harus keluar dari rumah. Mau tahu rahasianya? Yuk, gabung di Bootcamp Digital Marketing dibimbing.id

Di sini, kamu akan belajar ilmu-ilmu sakti yang bisa mengubah ide brilianmu jadi cuan melimpah. Mulai dari SEO yang bikin produkmu muncul di mana-mana, sampai strategi media sosial yang bikin kontenmu viral.

Transformasikan bisnis kamu jadi lebih menguntungkan dengan ilmu dari para mentor di dibimbing.id. 

Konsultasi gratis sekarang di sini karena bimbing.id siap #BimbingSampeJadi ahli digital marketing yang bisa bikin bisnis rumahanmu melesat bak roket!


Referensi

  1. 33 Amazing In-Home Business Ideas to Consider in 2024 [Buka]
  2. 16 Unique Business Ideas for You To Try This Year (2024) [Buka]
  3. 27 Best Home Business Ideas (for 2024) [Buka]


Share

Author Image

Farijihan Putri

Farijihan is a passionate Content Writer with 3 years of experience in crafting compelling content, optimizing for SEO, and developing creative strategies for various brands and industries.

Hi!👋
Kalau kamu butuh bantuan,
hubungi kami via WhatsApp ya!