Apa Itu Sistem ERP? Pahami Fungsi, Jenis, dan Contohnya

Farijihan Putri
•
03 July 2025
•
521

Dalam menjalankan bisnis, pasti akan butuh yang namanya pendataan. Sistem ERP adalah solusi super buat kamu yang sering pusing ngatur berbagai divisi dalam bisnis.
Nah, Warga Bimbingan pernah merasa data di departemen A nggak nyambung sama departemen B? Atau proses operasional terasa lambat karena semua dikerjakan manual? Banyak bisnis, dari UMKM sampai korporasi besar, menghadapi tantangan serupa.
Kebayang nggak kalau semua data dan proses bisnis bisa terintegrasi dalam satu platform? Mulai dari keuangan, sumber daya manusia, produksi, sampai penjualan, semuanya terhubung secara otomatis. Pasti bikin kerja lebih efisien dan pengambilan keputusan makin tepat.
MinDi akan bantu kamu memahami seluk-beluk sistem ERP. Yuk, simak selengkapnya biar kamu makin siap melek soal teknologi bisnis!
Baca Juga: Memahami Pentaho, Software Integrasi Data
Apa Itu Enterprise Resource Planning (ERP)?
Enterprise Resource Planning (ERP) adalah sistem perangkat lunak untuk mengelola dan mengintegrasikan berbagai aspek operasional inti bisnis dalam satu platform terpusat.
Sistem ERP adalah solusi efektif yang menghubungkan semua departemen, mulai dari keuangan, sumber daya manusia, manufaktur, rantai pasokan, hingga penjualan dan pemasaran.
Tujuannya untuk mengotomatisasi dan menyederhanakan proses bisnis, menyediakan data realtime yang akurat, serta meningkatkan efisiensi dan pengambilan keputusan strategis.
Dengan ERP, informasi yang dulunya tersebar di berbagai sistem dan departemen kini dapat diakses dan dianalisis secara komprehensif. Hal tersebut memungkinkan kolaborasi yang lebih baik dan alur kerja yang lebih lancar di seluruh organisasi.
Fungsi dan Manfaat ERP
Setelah memahami apa itu ERP, sekarang MinDi akan bahas fungsi dan manfaat utamanya yang bisa bikin operasional bisnis makin optimal dan efisien. Yuk, simak!
1. Integrasi Data
ERP menyatukan semua data dari berbagai departemen ke dalam satu sistem terpusat. Dengan begitu, silo data yang bikin informasi terpisah bisa hilang dan setiap orang memiliki akses ke data yang sama dan akurat.
2. Efisiensi Proses
Melalui otomatisasi tugas-tugas manual dan integrasi seluruh alur kerja, ERP mampu meningkatkan efisiensi operasional secara signifikan. Hal ini akan menghemat waktu dan tenaga, sekaligus meningkatkan produktivitas tim.
3. Pengambilan Keputusan yang Lebih Baik
Adanya data yang terpusat dan real time memungkinkan kamu membuat keputusan yang lebih cepat dan tepat. Keputusan bisnis menjadi lebih strategis karena dapat dukungan informasi yang akurat dan selalu terbaru.
4. Pengurangan Biaya
ERP bisa membantu memangkas biaya operasional dengan mengoptimalkan penggunaan sumber daya perusahaan. Selain itu, potensi kesalahan manusia pun berkurang drastis, mengurangi kerugian tak terduga.
5. Peningkatan Kolaborasi
Sistem ERP menciptakan platform bersama yang memfasilitasi pertukaran informasi dan data antar departemen. Hal ini akan memperkuat kerja sama tim dan memastikan semua pihak berjalan selaras menuju tujuan yang sama.
Baca Juga: Memahami Rumus Safety Stock dan Cara Menghitungnya
Jenis-Jenis ERP
Sumber: Freepik
Ada 2 jenis utama sistem ERP yang perlu kamu tahu, Warga Bimbingan. Nah, masing-masing punya karakteristik yang berbeda.
1. ERP Berbasis Cloud
Sistem ERP jenis ini diakses melalui internet, mirip seperti kamu pakai aplikasi online lainnya. Kelebihannya, ia menawarkan fleksibilitas dan skalabilitas yang tinggi, cocok banget buat perusahaan dengan berbagai ukuran, termasuk UMKM yang mau berkembang.
2. ERP On-Premise
Berbeda dengan cloud, ERP On-Premise berarti sistemnya diinstal dan disimpan langsung di server perusahaan. Jenis ini memang butuh investasi awal yang lebih besar, tapi sebagai gantinya, kamu akan dapat kontrol penuh atas seluruh sistem.
Apa Saja Contoh Penerapan ERP?
Biar makin kebayang gimana sistem ERP bekerja di dunia nyata, inilah 5 contoh penerapannya di berbagai area bisnis.
1. Manajemen Keuangan
Dengan ERP, kamu bisa mengelola semua aspek keuangan perusahaan. Mulai dari pembukuan, membuat laporan keuangan akurat, mengatur anggaran, sampai memantau arus kas, semuanya jadi lebih mudah dan terintegrasi.
2. Manajemen Sumber Daya Manusia (SDM)
ERP membantu dalam pengelolaan data karyawan, mulai dari rekrutmen, proses penggajian yang otomatis, hingga catatan pelatihan dan pengembangan skill. Semua informasi HRD jadi terpusat dan rapi.
3. Manajemen Rantai Pasokan
Sistem ini memungkinkan kontrol penuh atas proses logistik. Kamu bisa mengelola pembelian bahan baku, memantau inventaris secara real-time, dan memastikan pengiriman barang berjalan lancar sampai ke tangan pelanggan.
4. Manajemen Produksi
Untuk bisnis manufaktur, ERP sangat membantu dalam mengelola seluruh proses produksi. Mulai dari penjadwalan produksi, pengelolaan work order, hingga pengendalian kualitas produk, semuanya bisa dioptimalkan.
5. Manajemen Hubungan Pelanggan (CRM)
Biasanya, ERP terintegrasi dengan fungsi CRM. Artinya, kamu bisa mengelola semua interaksi dengan pelanggan, melacak proses penjualan, dan memberikan layanan purna jual yang lebih baik, semuanya dari satu sistem.
Baca Juga: Cara Efektif Scale Up Bisnis untuk Pertumbuhan Pesat
Kamu Udah Paham tentang ERP?
Memahami sistem ERP adalah fondasi penting bagi efisiensi operasional banyak bisnis modern. Kalau kamu tertarik untuk tidak hanya memahami ERP, tapi juga menguasai berbagai keterampilan digital lain yang lagi in di industri, yuk segera daftar Program Bootcamp dibimbing.id!
Kamu bakal dibimbing langsung oleh 338+ mentor berpengalaman dengan materi super lengkap. Mulai dari data science/data analyst, UI/UX design, human resources, AI & Machine learning, digital marketing, sampai english class.
Silabusnya dijamin komplit, ada praktik nyata buat portofolio keren, dan kamu bisa mengulang kelas secara gratis. Faktanya, udah ada 3400+ career shifter yang terbantu dan peluang kerjanya makin luas dengan 840+ hiring partner yang siap merekrut.
Kamu punya pertanyaan seperti, "Bagaimana cara bootcamp ini membantu saya yang fresh graduate langsung dapat kerja?" atau "Apakah ada jadwal kelas malam untuk karyawan?", langsung aja konsultasi gratis di sini. dibimbing.id siap #BimbingSampeJadi karier impianmu!