dibimbing.id - Nggak Sama! Yuk Simak Perbedaan Workshop & Pelatihan Lengkap!

Nggak Sama! Yuk Simak Perbedaan Workshop & Pelatihan Lengkap!

Muthiatur Rohmah

•

26 September 2024

•

407

Image Banner

Hai Warga Bimbingan! Anda bingung bedain antara workshop dan pelatihan? Keduanya mungkin terdengar sama, tapi sebenarnya ada perbedaan yang cukup signifikan, lho! 

Workshop itu lebih fokus ke praktek langsung, sedangkan pelatihan lebih fokus pada teori dan pembekalan. 

Kedua training ini sama-sama penting untuk meningkatkan keterampilan atau pengetahuan peserta. Jangan abaikan keduanya ya! Baik workshop maupun pelatihan!

Masih penasaran tentang perbedaan workshop dan pelatihan? MinDi akan jelaskan perbedaan workshop dan pelatihan secara detail pada artikel ini. Stay tune terus ya!


Pengertian Workshop dan Pelatihan

Warga Bimbingan, sebelum kita membahas tentang perbedaan workshop dan pelatihan, pertama-tama yuk pahami dulu pengertian keduanya berikut ini.


Pengertian Workshop

Workshop adalah kegiatan belajar yang lebih fokus pada praktek langsung, di mana peserta aktif mencoba dan menerapkan materi yang diajarkan untuk mengembangkan keterampilan secara praktis.

Misalnya, ada workshop desain grafis, peserta langsung praktek bikin desain, nggak cuma belajar konsep dasarnya aja. 

Biasanya, workshop ini berlangsung dalam waktu yang lebih singkat, dan pesertanya diajak buat aktif terlibat, diskusi, dan langsung ngerjain tugas atau proyek. Intinya, workshop itu tempat buat "learning by doing" agar skill Anda makin terasah!


Pengertian Pelatihan

Pelatihan adalah kegiatan belajar yang biasanya fokus pada pengembangan skill atau pengetahuan tertentu dengan metode yang lebih terstruktur. Biasanya, pelatihan ini lebih banyak teori dan pembekalan dasar sebelum benar-benar praktek. 

Misalnya pada pelatihan leadership, peserta bakal dapet banyak materi tentang cara memimpin tim, tips-tipsnya, serta contoh kasus yang bisa bantu paham lebih dalam. 

Durasi pelatihan bisa lebih lama, karena tujuannya untuk membangun pemahaman yang solid sebelum Anda mulai mengaplikasikannya dalam pekerjaan atau kehidupan sehari-hari.

Baca Juga: 19 Manfaat Pelatihan dan Pengembangan SDM Bagi Perusahaan



5 Perbedaan Workshop dan Pelatihan Lengkap, Anda Wajib Tahu!

Ingat ya! workshop dan pelatihan itu nggak sama, ada beberapa perbedaan pada keduanya. Kalau Warga Bimbingan penasaran, yuk simak perbedaan workshop dan pelatihan secara lengkap berikut ini.


1. Fokus Kegiatan

Workshop itu fokus pada praktek langsung, peserta langsung diajak mencoba keterampilan atau pengetahuan baru yang diajarkan, biasanya dalam bentuk tugas atau proyek. 

Contohnya pada workshop desain grafis, peserta langsung praktek bikin desain dengan software. 

Sementara pelatihan lebih fokus pada pengajaran teori, peserta diberi pemahaman dasar atau konsep-konsep penting sebelum akhirnya nanti bisa mempraktekkannya. 

Misalnya pada pelatihan kepemimpinan, Anda akan diajari konsep leadership, teori komunikasi, dan strategi manajemen sebelum praktek.


2. Durasi Waktu

Workshop biasanya lebih pendek dan berlangsung hanya dalam beberapa jam atau maksimal 1-2 hari. Karena sifatnya lebih singkat, workshop didesain agar peserta bisa cepat paham dan langsung praktek. 

Sebaliknya, pelatihan cenderung memiliki durasi yang lebih lama, bisa berhari-hari, berminggu-minggu, atau bahkan berbulan-bulan. Durasi yang panjang ini untuk memberi ruang pada peserta agar benar-benar memahami materi yang diajarkan dengan baik dan matang.


3. Cara Belajar

Dalam workshop, pendekatan belajar yang dipakai adalah learning by doing, alias belajar sambil praktek. Peserta aktif langsung mempraktekkan apa yang baru saja dipelajari. 

Misalnya, dalam workshop coding, peserta langsung coba ngoding program sederhana selama acara berlangsung. 

Sementara pelatihan, proses belajarnya lebih terstruktur. Anda akan melalui sesi pengajaran teori lebih dulu, di mana instruktur akan menjelaskan konsep-konsep dasar. Setelah itu, baru ada sesi praktek yang biasanya dilakukan di akhir atau setelah teori dipahami.


4. Tujuan Akhir

Workshop bertujuan untuk memberikan skill praktis secara cepat kepada peserta. Dalam waktu singkat, peserta diharapkan sudah bisa mengaplikasikan keterampilan baru yang dipelajari. 

Misalnya, setelah ikut workshop fotografi, peserta langsung bisa mengambil foto dengan teknik yang baru dipelajari. 

Di sisi lain, pelatihan punya tujuan yang lebih mendalam. Tujuannya adalah membangun pemahaman yang lebih luas dan komprehensif, sehingga peserta bisa benar-benar menguasai konsep serta skill yang diajarkan. 

Pelatihan juga membekali peserta dengan fondasi yang kuat untuk mengembangkan keterampilan tersebut dalam jangka panjang.


5. Interaksi Peserta 

Pada workshop, interaksi peserta biasanya lebih intens dan interaktif. Peserta diajak untuk diskusi, bertukar ide, atau kerja kelompok untuk menyelesaikan tugas atau proyek. 

Workshop cenderung lebih santai, dan suasana belajarnya lebih informal karena fokusnya adalah praktek langsung. 

Sementara pelatihan, interaksi biasanya lebih formal dan terstruktur. Peserta banyak mendengarkan instruktur yang menjelaskan materi, dan diskusi biasanya baru terjadi setelah sesi teori selesai atau di sesi praktek. 

Karena pelatihan fokus pada pembekalan teori, interaksi antara instruktur dan peserta cenderung lebih terbatas di awal.

Jadi, kalau Anda butuh skill baru dengan cepat dan ingin langsung praktek, workshop lebih cocok. Tapi kalau Anda mau memahami teori dengan lebih mendalam dan terstruktur sebelum praktek, pelatihan adalah pilihan yang tepat. 

Kedua kegiatan ini punya fungsi dan manfaatnya masing-masing, tergantung dari apa yang Anda butuhkan.

Agar Warga Bimbingan makin paham, yuk simak perbedaan workshop dan pelatihan dalam bentuk tabel berikut ini.


Aspek

Workshop

Pelatihan

Fokus Kegiatan

Fokus pada praktek langsung dan penerapan keterampilan.

Fokus pada pengajaran teori terlebih dahulu sebelum praktek.

Durasi Waktu

Biasanya singkat, sekitar beberapa jam hingga 1-2 hari.

Durasi lebih lama, bisa berhari-hari atau berminggu-minggu.

Cara Belajar

Learning by doing, langsung praktek setelah diajarkan.

Struktur lebih formal, teori diajarkan dulu, kemudian praktek.

Tujuan Akhir

Memberikan skill praktis secara cepat dan langsung bisa diterapkan.

Membangun pemahaman yang mendalam dan menyeluruh tentang konsep.

Interaksi Peserta

Interaksi intens dan lebih santai, banyak diskusi dan kolaborasi.

Interaksi lebih formal dan terstruktur, diskusi biasanya terjadi setelah sesi teori.


Tips Mengikuti Workshop atau Pelatihan secara Efektif


Meskipun workshop dan pelatihan itu berbeda, keduanya sama-sama penting dan bermanfaat meningkatkan skill Anda. Agar makin efektif, yuk simak tips mengikuti workshop atau pelatihan versi MinDi berikut ini.


1. Persiapkan Diri Sebelum Datang 

Sebelum ikut workshop atau pelatihan, coba cari tahu dulu tentang topik yang akan dibahas. Nggak perlu terlalu mendalam, tapi setidaknya Anda sudah punya gambaran dasar. 

Hal ini membuat Andalebih mudah paham materi yang disampaikan dan nggak ketinggalan informasi penting.


2. Aktif Bertanya dan Berdiskusi

Jangan cuma jadi pendengar pasif! Kalau ada yang belum paham atau penasaran, jangan ragu buat bertanya. Diskusi sama peserta lain atau pembicara juga bisa nambah insight baru dan bikin Anda lebih terlibat.


3. Catat Hal-hal Penting  

Meskipun kedengarannya sepele, mencatat poin-poin penting selama acara itu sangat membantu. 

Anda bisa lihat kembali catatan tersebut setelah acara selesai buat memperdalam pemahaman. Jadi, bawa alat tulis atau aplikasi catatan biar nggak ada info yang terlewat.


4. Jalin Networking

Workshop dan pelatihan adalah kesempatan bagus buat kenalan dengan orang baru. Jangan malu buat ngobrol atau tukeran kontak sama peserta lain, siapa tahu Anda bisa dapet kesempatan kolaborasi atau ide baru di masa depan. Networking bisa jadi bonus tambahan dari acara yang Anda ikuti.

Dengan tips-tips ini, Warga Bimbingan bisa ikut workshop atau pelatihan dengan lebih efektif dan dapet manfaat maksimal!

Baca Juga: Apa itu Training Kerja? Pengertian, Jenis, Pentingnya, Manfaat & Cara Menyusunnya


Ingin Mengadakan Workshop atau Pelatihan Karyawan? Yuk Ikuti Corporate Training dibimbing.id

Warga Bimbingan, itulah penjelasan lengkap mengenai perbedaan workshop dan pelatihan secara lengkap dan detail.Jika Anda baca artikel ini sampai habis, pasti akan paham perbedaan lengkapnya!

Ingin mengadakan workshop atau pelatihan bagi karyawan? MinDi ada rekomendasi terbaik khusus buat Warga Bimbingan!

Yuk ikuti corporate training dibimbing.id, sebuah training kerja terbaik dan inovatif dengan pembelajaran modern dan terkini yang dapat mengajarkan berbagai teknologi AI yang dapat membantu pekerjaan karyawan Anda.

Corporate training dibimbing.id didampingi oleh para mentor profesional dan berpengalaman. Training dini bersifat fleksibel mulai dari materi pembelajaran hingga metode pembelajaran yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan.

Tunggu apalagi? Yuk segera daftarkan perusahaan Anda di sini! Jangan khawatir, apapun tujuan bisnismu, dibimbing.id siap #BimbingSampeJadi skill dan potensi karyawan Anda.


Share

Author Image

Muthiatur Rohmah

Muthia adalah seorang Content Writer dengan kurang lebih satu tahun pengalaman. Muthia seorang lulusan Sastra Indonesia yang hobi menonton dan menulis. Sebagai SEO Content Writer Dibimbing, Ia telah menulis berbagai konten yang berkaitan dengan Human Resources, Business Intelligence, Web Development, Product Management dan Digital Marketing.

Hi!👋

Kalau kamu butuh bantuan,

hubungi kami via WhatsApp ya!