dibimbing.id - Direktur Personalia: Yuk Kenali Tugas, Kualifikasi & Skillnya!

Direktur Personalia: Yuk Kenali Tugas, Kualifikasi & Skillnya!

Muthiatur Rohmah

24 September 2024

1371

Image Banner

Halo Warga Bimbingan! Kamu penasaran mengenai siapa itu direktur personalia? Pas banget nih, MinDi akan jelaskan lengkap dan detail tentang profesi ini!

Direktur personalia adalah pemimpin divisi yang bertanggung jawab atas pengelolaan administratif karyawan.

Mereka nggak cuma mikirin soal gaji dan kontrak, tapi juga memastikan semua kebijakan yang berkaitan sama karyawan berjalan mulus. 

Yuk langsung saja simak pembahasan MinDi mengenai siapa itu direktur personalia secara lengkap, mulai dari tugas dan tanggung jawab, kualifikasi hingga skill yang wajib dimiliki. Stay tune terus ya!


Mengenal Direktur Personalia Perusahaan

Direktur personalia adalah orang yang bertanggung jawab penuh atas semua hal yang berhubungan sama administrasi karyawan di perusahaan. Mulai dari penggajian, absensi, kontrak kerja, sampai kesejahteraan karyawan, semua ada di bawah kendalinya. 

Direktur personalia memastikan semua proses administrasi kepegawaian berjalan lancar dan sesuai aturan. Selain itu, direktur personalia juga bikin kebijakan-kebijakan penting terkait pengelolaan SDM, agar perusahaan tetap tertib dan karyawan merasa dihargai. 

Selain ngurusin hal-hal administratif, direktur personalia juga punya peran strategis, lho! Mereka berperan dalam dalam pengambilan keputusan besar perusahaan terkait SDM. Misalnya, kalau perusahaan mau nambah atau ngurangin jumlah karyawan, direktur personalia yang bakal kasih masukan penting soal strategi terbaik. 

Direktur personalia juga bekerja sama dengan HRD buat nyusun kebijakan-kebijakan yang berhubungan sama pengembangan karyawan, seperti program pelatihan atau evaluasi kinerja. 

Jadi, peran direktur personalia tuh nggak cuma administratif, tapi juga membantu membuat perusahaan jadi tempat kerja yang lebih baik dan efektif buat semua orang.


Tugas dan Tanggung Jawab Direktur Personalia Perusahaan

Warga Bimbingan, direktur personalia berperan penting untuk menjaga agar semua urusan administratif karyawan berjalan lancar. 

Agar kamu makin paham, yuk simak job desk direktur personalia secara lengkap berikut ini.


1. Mengawasi Administrasi Kepegawaian

Direktur personalia bertanggung jawab penuh buat memastikan semua hal administratif terkait karyawan berjalan mulus. 

Mulai dari penggajian, absensi, kontrak kerja, sampai urusan cuti dan asuransi, semuanya dia yang awasi. Jadi, kalau ada masalah di bagian administrasi, direktur personalia yang turun tangan.


2. Membuat Kebijakan Karyawan

Direktur personalia juga merancang kebijakan-kebijakan perusahaan soal karyawan. Misalnya, gimana cara ngatur benefit karyawan, aturan absensi, sampai prosedur PHK. Semua keputusan besar terkait pengelolaan SDM biasanya ada masukan dari direktur personalia.


3. Mengatur Tim Personalia

Direktur personalia merupakan boss-nya tim personalia. Mereka yang memastikan tim ini kerja dengan baik dan semua tugas administratif dijalankan dengan tepat. Mereka kasih arahan ke tim personalia biar semuanya sesuai standar yang sudah ditetapkan.


4. Menjaga Kepatuhan Hukum Ketenagakerjaan

Supaya perusahaan nggak kena masalah hukum, direktur personalia harus memastikan semua kebijakan dan prosedur sesuai dengan hukum ketenagakerjaan yang berlaku. 

Misalnya, soal kontrak kerja, jam kerja, atau gaji minimum. Mereka harus selalu update soal peraturan terbaru biar perusahaan nggak salah langkah.


5. Mengatur Kesejahteraan Karyawan

Direktur personalia juga bertanggung jawab tentang kesejahteraan karyawan, seperti asuransi kesehatan, tunjangan, dan program-program yang bikin karyawan merasa dihargai. 

Mereka sering berkoordinasi sama HRD untuk memastikan karyawan tetap nyaman kerja di perusahaan.

Jadi direktur personalia berperan penting untuk menjaga karyawan tetap sejahtera, aturan perusahaan berjalan baik, dan pastinya perusahaan nggak kena masalah hukum.

Baca Juga: 15 Tugas HRD Perusahaan Terlengkap, Kamu Wajib Tahu!


Syarat Menjadi Direktur Personalia Perusahaan

Warga Bimbingan tertarik jadi direktur personalia perusahaan? Ada beberapa syarat penting yang harus kamu penuhi. 

Yuk, simak penjelasan MinDi tentang syarat menjadi direktur personalia perusahaan, agar kamu punya gambaran lebih jelas.


1. Pendidikan yang Relevan

Biasanya, direktur personalia punya latar belakang pendidikan di bidang Manajemen Sumber Daya Manusia (SDM), Psikologi, atau Hukum. Kenapa? Karena mereka harus paham betul soal pengelolaan karyawan dan aturan ketenagakerjaan. 

Meski begitu, kalau kamu punya pengalaman kerja yang oke banget di bidang personalia atau HRD, latar belakang pendidikan lain juga bisa dipertimbangkan.


2. Pengalaman Kerja Bertahun-tahun

Nggak bisa langsung lompat jadi direktur personalia, kamu harus punya pengalaman kerja yang matang, biasanya minimal 7-10 tahun di bidang SDM atau personalia. 

Pengalaman ini penting karena direktur personalia bakal menghadapi banyak tantangan, dari mengelola tim hingga bikin kebijakan strategis. Jadi, harus punya jam terbang tinggi biar siap ambil keputusan besar.


3. Kemampuan Leadership yang Kuat

Sebagai direktur personalia, kamu bakal memimpin tim yang ngurusin administrasi karyawan dan juga sering kerja bareng HRD. Jadi, kamu harus punya kemampuan leadership yang solid. 

Mulai dari ngasih arahan, mengambil keputusan, sampai memotivasi tim, semua itu bagian dari tugas seorang direktur personalia.


4. Paham Hukum Ketenagakerjaan

Nggak bisa lepas dari hukum, direktur personalia harus paham banget aturan-aturan ketenagakerjaan yang berlaku. Mulai dari aturan soal kontrak kerja, PHK, upah minimum, sampai jam kerja. 

Sebab mereka yang bertanggung jawab biar perusahaan nggak kena masalah hukum yang bisa merugikan.


5. Kemampuan Komunikasi yang Baik

Selain leadership, direktur personalia juga harus punya kemampuan komunikasi yang oke. Mereka sering berhadapan dengan berbagai pihak, mulai dari karyawan, manajemen perusahaan, sampai pihak eksternal kayak pengacara atau pemerintah. Jadi, kemampuan negosiasi dan komunikasi yang baik itu wajib banget!

Jadi, kalau Warga Bimbingan mau jadi direktur personalia, selain punya latar belakang pendidikan yang sesuai, kamu juga harus punya pengalaman, kemampuan leadership, dan pastinya paham aturan ketenagakerjaan. 

Tantangannya besar, tapi perannya juga super penting buat kelancaran perusahaan!


Skill yang Harus dimiliki Direktur Personalia

Warga Bimbingan ingin jadi direktur personalia yang sukses? Ada beberapa skill yang harus kamu kuasai. Yuk, simak pembahasan MinDi tentang skill yang harus dimiliki direktur personalia berikut ini.


1. Leadership yang Solid

Sebagai direktur personalia, kamu harus bisa memimpin tim dengan baik. Ini artinya, kamu harus bisa kasih arahan, ngebimbing tim, dan juga mengambil keputusan yang tepat di momen-momen penting. 

Leadership skill ini penting karena direktur personalia bertanggung jawab atas jalannya divisi personalia, dan tim akan bergantung sama keputusannya.


2. Komunikasi yang Jelas

Nggak bisa dipungkiri, direktur personalia bakal sering berinteraksi dengan banyak orang, dari karyawan sampai manajemen. Jadi, kamu harus bisa menyampaikan ide dan kebijakan dengan jelas dan efektif. 

Selain itu, kemampuan komunikasi yang baik juga bikin kamu jadi mediator yang handal kalau ada konflik di perusahaan.


3. Problem Solving yang Kuat

Dalam urusan personalia, pasti ada aja masalah yang muncul, entah itu konflik antar karyawan, masalah gaji, atau isu hukum. 

Sebagai direktur personalia, kamu harus punya kemampuan problem solving yang kuat buat nemuin solusi terbaik. Kamu harus bisa mikir cepat dan tepat biar masalah tidak berlarut-larut.


4. Paham Hukum Ketenagakerjaan

Direktur personalia harus punya pemahaman yang dalam tentang hukum ketenagakerjaan. Ini penting banget, karena kamu yang bertanggung jawab memastikan perusahaan patuh sama aturan yang ada. 

Paham aturan soal kontrak, upah, hingga PHK bakal bikin kamu bisa mengambil keputusan yang sesuai dengan hukum.


5. Organisasi yang Kuat

Urusan personalia tuh banyak banget detailnya, mulai dari data karyawan, absensi, gaji, sampai kontrak kerja. 

Skill organisasi yang kuat bikin kamu bisa mengelola semua hal administratif ini dengan efisien, dan pastinya nggak ada yang terlewat. Semakin rapi dan terstruktur, makin lancar urusan personalia di perusahaan.


6. Kemampuan Negosiasi

Skill ini penting buat ngejaga hubungan yang baik antara perusahaan dan karyawan. Kadang, kamu perlu negosiasi soal gaji, tunjangan, atau kebijakan lainnya biar kedua belah pihak sama-sama puas. Dengan negosiasi yang baik, kamu bisa bikin kesepakatan yang win-win.


7. Kemampuan Analisis

Direktur personalia nggak cuma ngurusin data, tapi juga harus bisa menganalisisnya. Seperti mengecek tren turnover karyawan, absensi, atau performa karyawan, lalu mengambil tindakan berdasarkan data tersebut. Analisis ini ngebantu buat bikin keputusan yang berbasis fakta dan lebih akurat.

Warga Bimbingan, itulah beberapa skill yang harus dimiliki seorang direktur perusahaan, dengan skill-skill tersebut mereka akan bekerja dengan tepat dan memastikan urusan operasional perusahaan berjalan lancar.

Baca Juga: Apa itu Managerial Skill? Definisi, Contoh & Tips Meningkatkannya


Ingin Jadi Personalia Perusahaan yang Handal? Yuk Ikuti Bootcamp HR dibimbing.id

Warga Bimbingan, itulah beberapa penjelasan lengkap mengenai direktur personalia, mulai dari pengertian, tugas, syarat hingga skill yang harus dimiliki.

Kesimpulannya, Direktur personalia adalah pemimpin strategis yang bertanggung jawab mengelola administrasi karyawan, memastikan kepatuhan hukum ketenagakerjaan, serta menciptakan kesejahteraan dan efisiensi operasional dalam perusahaan.

Tertarik jadi personalia yang handal? Belum ada pengalaman dan nggak tahu harus mulai dari mana?

Yuk ikuti bootcamp Human Resources dibimbing.id, sebuah bootcamp terbaik dengan pembelajaran inovatif dan intensif. Kuasai tools HRIS dan seluruh aspek Human Resources yang akan diajarkan pada bootcamp ini.

Bootcamp HR dibimbing.id didampingi oleh mentor profesional dan terbaik yang bakal bantu kamu jadi Human Resources sukses.

Belum memiliki pengalaman di bidang human resources sama sekali?

Tenang saja, dibimbing.id siap bimbing kamu mulai dari nol, dengan kurikulum terlengkap, update serta beginner friendly

Sebanyak 94% alumni bootcamp dibimbing.id telah berhasil mendapatkan kerja sesuai bidang mereka. Nah, jangan khawatir nganggur setelah lulus bootcamp ya, dibimbing.id juga menyediakan job connect ke 700+ hiring partner khusus buat Sobat MinDi.

Tunggu apalagi? buruan konsultasi di sini, apapun tujuan karirmu dibimbing.id siap #BimbingSampeJadi karir impianmu.


Share

Author Image

Muthiatur Rohmah

Muthia adalah seorang Content Writer dengan kurang lebih satu tahun pengalaman. Muthia seorang lulusan Sastra Indonesia yang hobi menonton dan menulis. Sebagai SEO Content Writer Dibimbing, Ia telah menulis berbagai konten yang berkaitan dengan Human Resources, Business Intelligence, Web Development, Product Management dan Digital Marketing.

Hi!👋
Kalau kamu butuh bantuan,
hubungi kami via WhatsApp ya!