dibimbing.id - 8 Cara Mengatasi ERR_CONNECTION_RESET di Chrome & Android!

8 Cara Mengatasi ERR_CONNECTION_RESET di Chrome & Android!

Irhan Hisyam Dwi Nugroho

•

23 November 2023

•

57590

Image Banner

Warga Bimbingan, pernah mengalami pesan ERR_CONNECTION_RESET saat browsing di Chrome atau Android? Pesan ini sering muncul tiba-tiba dan bikin kesal, terutama saat lagi butuh akses cepat!

Error ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor, seperti koneksi jaringan yang kurang stabil, pengaturan browser yang nggak sesuai, atau masalah dari aplikasi lain di perangkat kamu. Tenang aja, MinDi punya solusi praktis yang bisa langsung kamu coba.

Yuk, simak panduan lengkap dari MinDi berikut ini untuk mengatasi ERR_CONNECTION_RESET, dan pastikan pengalaman browsing kamu kembali lancar tanpa hambatan!


Pengertian ERR_Connection_Reset


ERR_CONNECTION_RESET adalah kode error yang muncul saat perangkat kamu gagal terhubung ke server website yang mau diakses. 

Jadi, ketika kamu buka browser, tiba-tiba muncul pesan ini karena koneksi antara perangkat dan server terputus mendadak. Rasanya memang bikin kesal, apalagi kalau lagi butuh akses cepat!

Biasanya, error ini muncul bukan cuma karena koneksi internet yang bermasalah. ERR_CONNECTION_RESET bisa juga disebabkan oleh pengaturan jaringan yang kurang tepat, konflik dengan firewall atau antivirus, atau bahkan setelan VPN dan proxy yang nggak mendukung. Karena ada banyak faktor penyebabnya, cara mengatasinya pun beda-beda, tergantung masalah utamanya.

Di browser, kamu mungkin akan melihat pesan seperti “This site can’t be reached,” “The connection was reset,” atau “This webpage is not available.” Meskipun terdengar teknis, masalah ini biasanya ada di sisi pengguna dan bisa diatasi dengan langkah-langkah sederhana.

Baca juga: Apa itu Microsite? Arti, Jenis, Contoh & Cara Membuatnya


Penyebab ERR_CONNECTION_RESET


Contoh error ERR_CONNECTION_RESET

Warga Bimbingan, pesan ERR_CONNECTION_RESET ini bisa muncul karena beberapa faktor yang berbeda, mulai dari masalah jaringan hingga pengaturan di perangkat kamu. 

Yuk, simak beberapa penyebab utamanya biar kamu lebih paham dan bisa mengatasinya dengan tepat!


1. Gangguan Koneksi Jaringan


Salah satu penyebab utama dari error ini adalah ganggan koneksi jaringan. Jika sinyal internet tidak stabil atau sering putus, maka koneksi ke server juga ikut terputus, menyebabkan error ERR_CONNECTION_RESET muncul. 

Gangguan ini bisa terjadi karena sinyal Wi-Fi yang lemah, paket data yang habis, atau masalah dari penyedia layanan internet.


2. Masalah pada Browser


Kadang, error ini juga bisa disebabkan oleh browser yang bermasalah. Misalnya, cache yang menumpuk atau pengaturan browser yang tidak sesuai bisa mengganggu koneksi saat kamu mencoba membuka halaman web. 

Browser yang out-of-date juga berpotensi menyebabkan error ini, jadi penting untuk selalu memperbarui versi browser kamu.


3. Gangguan pada Server Website yang Diakses


Ada kalanya error ini bukan berasal dari perangkat kamu, melainkan dari server website yang sedang down atau mengalami gangguan. 

Saat server tidak bisa merespons permintaan dari browser, pesan ERR_CONNECTION_RESET akan muncul. Hal ini umumnya terjadi ketika server sedang overload atau sedang dalam proses perbaikan.


4. Masalah pada Router, Kabel, atau Sinyal Wi-Fi


Perangkat fisik seperti router atau kabel yang rusak juga bisa menyebabkan error ini. Misalnya, jika router bermasalah atau sinyal Wi-Fi tidak stabil, maka koneksi ke server juga akan terganggu. 

Selain itu, kabel yang kendor atau rusak juga bisa memutus koneksi internet secara tiba-tiba, menyebabkan browser menampilkan pesan ERR_CONNECTION_RESET.


5. Penggunaan VPN atau Proxy yang Tidak Stabil


Pengaturan VPN atau proxy yang tidak tepat atau bermasalah juga sering menjadi penyebab ERR_CONNECTION_RESET. VPN atau proxy yang lemah bisa memblokir atau memperlambat koneksi ke server, sehingga koneksi terputus dan error ini muncul. 

Jika kamu sering menggunakan VPN atau proxy, coba cek pengaturannya dan pastikan mereka berfungsi dengan baik.

Baca juga: 15 AI untuk Coding Terbaik yang Bikin Proses Coding


Cara Mengatasi ERR_CONNECTION_RESET di Desktop


Jika kamu mengalami pesan ERR_CONNECTION_RESET saat browsing di PC, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk mengatasinya. 

Masalah ini sering muncul akibat koneksi yang tidak stabil atau pengaturan sistem yang mengganggu koneksi ke server. Yuk, simak langkah-langkah berikut agar koneksi PC kamu kembali normal!


1. Periksa Koneksi Jaringan dan Wi-Fi


Periksa koneksi Jaringan

Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah memeriksa koneksi jaringan. Pastikan PC kamu terhubung ke jaringan Wi-Fi atau LAN yang stabil. Jika menggunakan Wi-Fi, coba periksa sinyalnya dan pastikan tidak terlalu lemah. 

Kamu juga bisa menguji koneksi internet dengan membuka situs lain atau menjalankan tes kecepatan internet. 

Jika internet lambat atau sering terputus, pertimbangkan untuk menghubungi penyedia layanan internet untuk memastikan tidak ada gangguan jaringan.


2. Restart Router


Jika koneksi internet bermasalah, coba restart router kamu. Matikan router selama 10–20 detik, kemudian nyalakan kembali. 

Merestart router dapat membantu memperbaiki gangguan kecil pada jaringan yang mungkin menyebabkan ERR_CONNECTION_RESET

Saat router restart, dia akan memperbarui koneksi ke penyedia layanan internet, yang dapat membantu mengatasi masalah jaringan sementara.


3. Hapus Cache dan Cookies di Browser


Cache dan cookies yang menumpuk di browser dapat menyebabkan error ERR_CONNECTION_RESET

Cache yang terlalu penuh bisa mengganggu proses pemuatan halaman web. Untuk membersihkan cache dan cookies, buka pengaturan browser kamu, cari opsi “Hapus data penjelajahan,” lalu pilih cache dan cookies. 

Cara atasi ERR_CONNECTION_RESET di browser

Google Chrome

  1. Buka Chrome dan klik ikon tiga titik di pojok kanan atas.
  2. Pilih "Settings" atau "Pengaturan".
  3. Gulir ke bawah dan klik "Privacy and security" atau "Privasi dan keamanan".
  4. Pilih "Clear browsing data" atau "Hapus data penjelajahan".
  5. Centang "Cookies and other site data" dan "Cached images and files".
  6. Klik "Clear data" atau "Hapus data".

Mozilla Firefox

  1. Buka Firefox dan klik ikon tiga garis di pojok kanan atas.
  2. Pilih "Options" atau "Opsi".
  3. Di panel kiri, pilih "Privacy & Security" atau "Privasi & Keamanan".
  4. Di bagian "Cookies and Site Data", klik "Clear Data" atau "Hapus Data".
  5. Centang "Cookies and Site Data" dan "Cached Web Content".
  6. Klik "Clear" atau "Hapus".

Setelah menghapus data ini, coba buka kembali situs yang ingin diakses untuk melihat apakah error sudah hilang.


4. Nonaktifkan VPN atau Proxy


Jika kamu menggunakan VPN atau proxy untuk keamanan atau privasi, nonaktifkan sementara layanan ini untuk melihat apakah error ERR_CONNECTION_RESET masih muncul. 

VPN atau proxy yang tidak stabil bisa mempengaruhi koneksi ke server, menyebabkan error ini. 

Kamu bisa menonaktifkan VPN di pengaturan aplikasi atau, untuk proxy, buka “Pengaturan Jaringan dan Internet” di Windows dan matikan opsi proxy di sana.


5. Nonaktifkan Sementara Antivirus atau Firewall


Kadang, antivirus atau firewall yang terlalu ketat bisa memblokir koneksi ke server tertentu, yang menyebabkan error ERR_CONNECTION_RESET

Coba nonaktifkan sementara antivirus atau firewall di PC kamu dan lihat apakah situs bisa diakses. 

Pastikan kamu menyalakan kembali antivirus atau firewall setelah pengecekan, karena perangkat lunak ini penting untuk keamanan perangkatmu.


6. Perbarui Driver Perangkat Keras (Network Adapter)


Perbarui driver perangkat keras

Driver jaringan yang tidak diperbarui atau usang bisa menyebabkan masalah koneksi. Untuk mengatasinya, kamu bisa memperbarui driver network adapter di PC kamu. 

Buka “Device Manager” di Windows, cari network adapter, klik kanan, lalu pilih “Update driver.” Pilih opsi untuk memperbarui driver secara otomatis, dan Windows akan mencari versi terbaru untuk diinstal. 

Dengan driver yang diperbarui, koneksi ke jaringan biasanya menjadi lebih stabil.


7. Konfigurasi Ulang Pengaturan TCP/IP


Jika masalah masih berlanjut, kamu bisa mencoba untuk mengatur ulang konfigurasi TCP/IP. 

Ini adalah protokol utama yang digunakan dalam komunikasi internet, dan pengaturannya mungkin mengalami gangguan. 

Akses Command Prompt


Untuk mengatur ulang, buka Command Prompt sebagai administrator, lalu ketik perintah berikut satu per satu dan tekan Enter setelah masing-masing perintah:



netsh int ip reset

netsh winsock reset

ipconfig /release

ipconfig /renew

ipconfig /flushdns


Setelah memasukkan semua perintah ini, restart PC kamu agar perubahan bisa diterapkan. 

Contoh Command Prompt

Pengaturan ulang TCP/IP ini akan membersihkan cache DNS dan memperbarui pengaturan IP, yang sering membantu dalam mengatasi masalah koneksi seperti ERR_CONNECTION_RESET.

Baca juga: Coding: Manfaat, Karier, Bahasa Populer, Contoh dan Tips


Cara Mengatasi ERR_Connection_Reset di Android


Sumber: Canva

Jika kamu mengalami kesalahan ERR_CONNECTION_RESET saat menggunakan smartphone, ada beberapa langkah cara mengatasi ERR_CONNECTION_RESET yang bisa kamu coba untuk mengatasinya.

Kesalahan ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor, tetapi umumnya berkaitan dengan koneksi jaringan. Berikut adalah beberapa cara yang bisa kamu lakukan:


1. Restart Smartphone Kamu


Langkah pertama yang paling sederhana namun sering kali efektif adalah merestart smartphone. Restart dapat membantu menyegarkan koneksi perangkat dan mengatasi gangguan sementara yang menyebabkan ERR_CONNECTION_RESET

Saat kamu merestart, sistem akan menutup semua aplikasi yang berjalan di latar belakang dan me-reset sementara pengaturan koneksi, sehingga memberi perangkatmu awal yang "bersih". 

Setelah restart, coba akses lagi situs yang ingin kamu buka dan lihat apakah masalahnya sudah hilang.


2. Aktifkan Mode Pesawat, Kemudian Matikan Lagi


Mengaktifkan Mode Pesawat adalah trik lain yang bisa membantu memperbaiki masalah koneksi. Ketika kamu mengaktifkan mode pesawat, semua koneksi nirkabel—termasuk Wi-Fi dan data seluler—akan dinonaktifkan. 

Tunggu beberapa detik, kemudian matikan kembali mode pesawat untuk mengaktifkan ulang koneksi. 

Cara ini bisa me-refresh jaringan tanpa harus mematikan perangkat sepenuhnya, dan sering kali efektif untuk mengatasi masalah ERR_CONNECTION_RESET.


3. Hapus Cache dan Cookie Browser


Jika kamu mengalami error ini saat browsing di smartphone, masalahnya mungkin ada pada browser yang kamu gunakan. 

Cache dan cookies yang menumpuk bisa membuat browser tidak bekerja dengan baik, menyebabkan masalah saat memuat halaman web tertentu. Untuk membersihkan cache dan cookies, buka pengaturan browser kamu, cari opsi untuk membersihkan data penjelajahan, dan pilih cache serta cookies

Setelah menghapus cache, coba akses kembali situs yang tadi bermasalah untuk melihat apakah error sudah hilang.


4. Periksa Pengaturan Jaringan di Smartphone


Pengaturan jaringan di smartphone juga bisa menjadi penyebab error ERR_CONNECTION_RESET

Pastikan perangkatmu tidak berada dalam mode hemat data atau menggunakan pengaturan yang membatasi akses jaringan. Beberapa smartphone memiliki fitur hemat data yang, meskipun berguna untuk menghemat kuota, bisa mengganggu koneksi saat mengakses internet. 

Kamu bisa mengecek pengaturan jaringan di menu "Pengaturan" pada bagian "Jaringan" atau "Koneksi", lalu pastikan tidak ada pembatasan yang menghalangi koneksi penuh ke internet.


5. Update Sistem Operasi Smartphone


Kadang, error seperti ERR_CONNECTION_RESET bisa disebabkan oleh bug atau masalah kompatibilitas pada sistem operasi. 

Pembaruan sistem operasi biasanya membawa perbaikan bug, peningkatan keamanan, dan optimisasi kinerja yang bisa membantu mengatasi masalah koneksi. 

Untuk memastikan kamu mendapatkan pengalaman terbaik, cek apakah ada pembaruan sistem operasi yang tersedia di menu "Pengaturan" -> "Pembaruan Perangkat Lunak". Setelah update selesai, coba akses kembali internet untuk melihat apakah error masih muncul.


6. Coba Koneksi Jaringan Lain


Jika kamu masih mengalami error, kemungkinan masalahnya ada pada jaringan internet yang kamu gunakan. 

Coba sambungkan smartphone kamu ke jaringan Wi-Fi yang berbeda atau gunakan data seluler jika sebelumnya kamu menggunakan Wi-Fi. 

Dengan mencoba koneksi yang berbeda, kamu bisa mengetahui apakah masalahnya hanya terjadi di satu jaringan tertentu. Kadang-kadang, router atau penyedia layanan internet (ISP) bisa mengalami gangguan yang mengakibatkan error ini.


7. Nonaktifkan VPN atau Proxy (Jika Digunakan)


Jika kamu menggunakan VPN atau proxy untuk mengakses internet, ada kemungkinan pengaturan ini menyebabkan ERR_CONNECTION_RESET

VPN dan proxy dapat mengubah jalur koneksi dan terkadang menyebabkan gangguan pada proses koneksi ke server tertentu. 

Coba nonaktifkan VPN atau proxy di pengaturan smartphone atau aplikasi terkait, lalu cek apakah error tersebut masih muncul saat kamu mencoba mengakses internet.


8. Reset Pengaturan Jaringan


Jika semua cara di atas belum berhasil, kamu bisa mencoba opsi terakhir, yaitu reset pengaturan jaringan. Reset jaringan akan mengembalikan pengaturan Wi-Fi, data seluler, dan Bluetooth ke kondisi awal. 

Langkah ini bisa menghapus semua konfigurasi yang mungkin menyebabkan masalah koneksi. Untuk melakukannya, buka "Pengaturan" -> "Sistem" -> "Reset" -> "Reset Pengaturan Jaringan". 

Setelah reset, kamu perlu menghubungkan ulang ke Wi-Fi dan memasukkan kata sandi lagi, tetapi ini sering kali efektif untuk mengatasi error yang sulit diatasi.

Baca juga: Panduan Lengkap Belajar Web Developer untuk Pemula


Sudah Paham Cara Mengatasi ERR_CONNECTION_RESET? 


Warga Bimbingan, setelah membaca dan memahami cara mengatasi ERR_CONNECTION_RESET, saatnya kamu naik level dan memperdalam skill di dunia web development!

Yuk, ikuti Bootcamp Web Development di dibimbing.id! Di sini, kamu akan belajar langsung dari mentor-mentor berpengalaman dengan materi praktis yang mudah dipahami. 

Kamu nggak cuma belajar teori, tapi langsung praktek membangun website profesional, bikin portofolio, dan siap menghadapi tantangan nyata di industri!

Dibimbing.id juga punya 700+ hiring partner, dan 95% alumni kami sukses berkarier di dunia IT. Jadi, tunggu apa lagi? Kalau masih bingung atau ada yang mau ditanyakan, langsung hubungi kami di sini! Kami siap bantu.

Yuk, gabung sekarang dan #BimbingSampeJadi web developer profesional!

Share

Author Image

Irhan Hisyam Dwi Nugroho

Irhan Hisyam Dwi Nugroho is an SEO Specialist and Content Writer with 4 years of experience in optimizing websites and writing relevant content for various brands and industries. Currently, I also work as a Content Writer at Dibimbing.id and actively share content about technology, SEO, and digital marketing through various platforms.

Hi!đź‘‹

Kalau kamu butuh bantuan,

hubungi kami via WhatsApp ya!