10 Tools Business Intelligence yang Wajib Kamu Ketahui

Syaukha Ahmad Risyad

05 September 2023

2513

Image Banner

Kalau kamu tertarik buat mendalami dunia business intelligence, kamu perlu familiar dengan tools business intelligence.

Business intelligence (BI) adalah bidang pekerjaan yang sangat bergantung pada teknologi dan tools yang ada. Apa yang dimaksud dengan “tools business intelligence,” dan apa saja contohnya? Di artikel ini MinDi bakal jelasin 10 tools yang penting dalam BI untuk berbagai kebutuhan yang berbeda. Jadi, baca sampai akhir, ya!

Apa yang Dimaksud dengan Tools Business Intelligence?

Seperti yang MinDi sebutkan sebelumnya, business intelligence adalah bidang pekerjaan yang sangat bergantung pada penggunaan tools untuk berbagai kebutuhan.

Yang dimaksud dengan tools business intelligence, adalah perangkat atau aplikasi yang didesain untuk memenuhi berbagai kebutuhan dalam pengumpulan, pemrosesan, analisis, dan visualisasi data berskala sangat besar dari sistem internal maupun eksternal.

Tools ini bisa memenuhi semua keperluan dalam suatu aplikasi yang kompak, atau tersusun atas beberapa perangkat berbeda, karena beberapa software memang memiliki spesialisasinya masing-masing.

Biar kamu lebih familiar dengan tools business intelligence, Dibimbing.id punya program buat kamu berlatih menggunakan real-case project! Jadi bisa langsung merasakan business intelligence dengan tools yang sesuai.

Python

Tools Business Intelligence


Python adalah bahasa pemrograman yang serba guna. Sehingga menjadi tool yang sangat cocok untuk kebutuhan intelijen bisnis. Dengan library seperti Pandas dan NumPy, kamu dapat mengolah, menganalisis, dan memvisualisasikan data dengan mudah. 

Dibanding yang lain, Python juga terkenal sebagai bahasa pemrograman yang mudah dibaca, sehingga mudah pula untuk dipelajari bahkan untuk yang belum memiliki banyak pengalaman pemrograman.

R

R adalah bahasa pemrograman lain yang dikhususkan untuk analisis statistik dan visualisasi data. Ini sangat bermanfaat bagi ahli statistik dan analis data untuk menganalisis tren, memodelkan data, dan membuat visualisasi yang informatif.

PostgreSQL


Tools Business Intelligence


Relational Database Management System (RDBMS) adalah tool lain yang sangat penting dalam proses business intelligence. RDBMS diguanakn untuk kebutuhan query dan data warehousing.

PostgreSQL, dikenal juga sebagai Postgres, adalah salah satu RDBMS yang cukup populer untuk BI. Postgres memiliki kelebihan dalam keamanan dan fleksibilitasnya. PostgreSQL bersifat open-source sehingga dapat kamu manfaatkan secara gratis.


Oracle Database

Untuk skala korporasi yang sangat besar, Oracle Database adalah RDBMS lain yang banyak digunakan dalam business intelligence. Tool ini memiliki kecepatan yang tinggi dan memiliki penawaran cloud database service.

Oracle Database terdiri dari versi gratis dan versi berbayar yang menawarkan beberapa fungsi tambahan.

Tableau

Tools Business Intelligence


Tableau adalah tool BI terkemuka yang menggabungkan analisis data dan visualisasi data. Meskipun fokus Tableau adalah pada visualisasi, namun kamu juga dapat mengolah data menggunakan Tableau.

Sebagai perangkat visualisasi data, Tableau adalah salah satu yang terbaik. Kamu dapat membuat grafik sederhana hingga dashboard interaktif. Tableau membantu kamu mengkomunikasikan data kamu dengan cara yang lebih kuat melalui visualisasi yang efektif.

Microsoft Power BI

Microsoft Power BI adalah tool BI yang kuat untuk pengguna ekosistem Microsoft. Power Bi terintegrasi dengan Microsoft Office dan Azure, sehingga mempermudah penggabungan data dan pembuatan laporan yang interaktif.

Sebagai perangkat yang memang ditujukan untuk keperluan BI, Power BI memberikan banyak fitur yang dapat memenuhi tuntutan pekerjaan BI kamu.

SAP Business Objects

SAP Business Objects adalah alat BI untuk segala keperluan analitik dan pelaporan data. SAP BO menggunakan fungsi drag-and-drop dan memungkinkan pengguna untuk menganalisis data dari berbagai sumber.

SAP Business Objects adalah perangkat front-end, sehingga data tidak tersimpan pada aplikasi, namun terintegrasi dengan berbagai sumber back-end.

QlikSense dan QlikView

QlikSense dan QlikView adalah dua tools dari Qlik yang sama-sama berfungsi untuk kebutuhan business intelligence. Dua-duanya adalah perangkat yang dapat digunakan untuk analisis dan visualisasi data.

Meskipun begitu, kedua tools ini memiliki perbedaan. QlikView lebih didesain untuk kebutuhan analisis lanjut dan menawarkan kontrol lebih kepada developer. Sedangkan QlikSense didesain dengan fokus kepada penggunaan bisnis dan pengguna.


Dundas BI

Dundas BI adalah platform BI lain yang umum digunakan untuk skala enterprise. Dundas BI menawarkan fitur yang memungkinkan kamu membuat laporan dan dashboard interaktif, serta memberikan kebebasan eksplorasi data.

Domo

Terakhir, ada Domo yang biasa dibandingkan dengan Tableau. Domo adalah platform BI berbasis cloud untuk analisis dan visualisasi data. Domo terintegrasi dengan berbagai sumber data dan didesain khusus untuk penggunaan yang lebih sederhana dan mudah.

Belajar Menguasai Tools Business Intelligence

Menguasai tools business intelligence yang sesuai sangatlah penting kalau kamu ingin menjadi seorang profesional, karena pekerjaan kamu tidak akan terlepas dari operasi perangkat-perangkat tersebut.

Tidak apa-apa meskipun kamu tidak menguasai kesepuluh tools tadi, namun pastikan bahwa kamu sudah menguasai konsep-konsep dari teknologi business intelligence.

Jangan khawatir, karena ada Business Intelligence Specialized Bootcamp dari Dibimbing.id yang bakal mengajarkan kamu semua konsep yang perlu kamu pelajari dengan silabus yang relevan!

Jadi ayo kuasai business intelligence bareng Dibimbing.id!



bootcamp business intelligence

Share

Author Image

Syaukha Ahmad Risyad

Menulis artikel demi bisa membeli model kit.

Artikel Terkait

Mengenal Tugas Business Intelligence untuk Berbagai Profesi

Business Intelligence

Mengenal Tugas Business Intelligence untuk Berbagai Profesi

Intip tugas business intelligence berikut ini. Kenali bagaimana BI bisa menjadi pekerjaan yang coco...

Image Author

Syaukha Ahmad Risyad

04 September 2023

Langkah Strategis dalam Implementasi Dashboard BI Interaktif

Business Intelligence

Langkah Strategis dalam Implementasi Dashboard BI Interaktif

Yuk pelajari bagaimana implementasi dashboard BI interaktif untuk menunjang bisnis!

Image Author

Nadia L Kamila

10 November 2023

Inilah Contoh Data Warehouse di Beberapa Perusahan

Business Intelligence

Inilah Contoh Data Warehouse di Beberapa Perusahan

Berikut adalah contoh data warehouse di beberapa perusahaan, yang penting untuk dipahami!

Image Author

Muthiatur Rohmah

30 January 2024

Contoh Kasus yang Menerapkan Data Warehouse: Studi Kasus

Business Intelligence

Contoh Kasus yang Menerapkan Data Warehouse: Studi Kasus

Simak contoh kasus yang menerapkan data warehouse berikut ini!

Image Author

Muthiatur Rohmah

31 January 2024

Memahami Manfaat & Fungsi Data Warehouse

Business Intelligence

Memahami Manfaat & Fungsi Data Warehouse

Fungsi data warehouse sangat penting dalam mengelola data perusahaan. Mari simak penjelasan & manfa...

Image Author

Muthiatur Rohmah

31 January 2024

Apa itu Power BI? Pengertian, Fitur & Manfaatnya

Business Intelligence

Apa itu Power BI? Pengertian, Fitur & Manfaatnya

Power BI adalah tools atau aplikasi business intelligence yang digunakan untuk analisis data perusa...

Image Author

Muthiatur Rohmah

22 March 2024