dibimbing.id - Mengenal Manajemen Stress: Cara Sehat Dalam Hadapi Tekanan

Mengenal Manajemen Stress: Cara Sehat Dalam Hadapi Tekanan

Anisa Fitri Maulida

•

12 October 2023

•

543

Image Banner

Sobat MinDi, apakah Anda sering merasa stress saat menghadapi suatu situasi di kehidupan sehari-hari? Jika Anda pernah, bahkan sering mengalaminya, mempelajari manajemen stress adalah hal yang wajib Anda lakukan.


Dengan mengetahui manajemen stress, Anda dapat mengendalikan diri agar beban pikiran berkurang dan mendapatkan berbagai keuntungan bagi kesehatan fisik dan mental Anda. Bagi Sobat MinDi yang belum memahami teknik ini, tak perlu cemas! Melalui tulisan ini, kita akan mengulasnya lebih mendalam.


Apa Itu Manajemen Stress?

Manajemen stress adalah cara atau metode yang bisa digunakan, untuk menghadapi dan menangani perasaan tertekan atau cemas. Biasanya, perasaan seperti ini muncul karena berbagai masalah atau kesulitan yang dialami di kehidupan sehari-hari. 


Dalam konteks manajemen stress, stress sendiri didefinisikan sebagai respon tubuh dan pikiran terhadap perubahan atau tantangan, yang disebabkan oleh berbagai faktor. Respon setiap orang tentu akan berbeda-beda, contohnya seperti perasaan cemas, tegang, dan lain-lain.


Nah, Sobat MinDi perlu garis bawahi, bahwa manajemen stress bukan berarti menghilangkan stres sepenuhnya dari kehidupan seseorang. Hal ini tentu hampir mustahil untuk dilakukan, mengingat banyaknya tekanan dan tantangan yang mungkin dihadapi. 


Namun, dengan manajemen stress yang baik, seseorang dapat memahami, mengidentifikasi, dan menangani sumber-sumber stress dengan lebih efektif, sehingga dampak negatifnya dapat diminimalisir. 



Mengapa Mempelajari Manajemen Stress Sangat Penting?

Seperti yang telah Anda ketahui sebelumnya, memahami manajemen stress bukan hanya sekadar mengurangi beban pikiran. Tetapi, berkaitan dengan penurunan tekanan mental dan emosional, yang pastinya berdampak positif pada kesehatan fisik dan mental Anda.


Berikut MinDi beberkan beberapa alasan mengapa mempelajari manajemen stress adalah hal yang sangat penting:



1.Kesehatan Mental yang Lebih Baik

Mengelola stres dengan efektif membantu menjaga keseimbangan emosi, mencegah kecemasan dan depresi, serta menumbuhkan perasaan tenang.

  1. Melindungi Kesehatan Fisik

Stress berlebih dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan baik mental maupun fisik. Contohnya, sakit kepala, gangguan tidur, bahkan sampai pada penyakit berat seperti penyakit jantung. Dengan mengendalikannya, Anda melindungi tubuh dari efek buruk jangka panjang.

  1. Hubungan yang Lebih Harmonis

Manajemen stress yang baik tidak hanya memberi efek baik pada diri sendiri, melainkan orang sekitar. Sebaliknya, stress yang tidak bisa dikelola bisa menyebabkan konflik dalam hubungan, baik dengan keluarga, teman, atau rekan kerja. 

  1. Produktivitas Meningkat

Stress berlebih dapat menghalangi konsentrasi dan efisiensi kerja. Dengan manajemen stress, Anda dapat bekerja dengan lebih fokus dan mencapai hasil yang lebih baik.

  1. Mengenal Diri Sendiri

Dalam proses mempelajari manajemen stress, Anda juga akan memahami diri Anda lebih dalam, mengetahui apa yang menjadi pemicu stress dan bagaimana cara terbaik untuk menanganinya.


Baca Juga: 5 Bentuk Metode Pengembangan Karyawan Terbaik


Di era yang serba cepat dan penuh tekanan ini, memiliki kemampuan untuk mengelola stress adalah aset berharga. Selain memberikan banyak manfaat untuk diri sendiri, juga untuk orang-orang di sekitar kita. 


Namun, bagaimana kita tahu apakah kita benar-benar membutuhkan manajemen stress? Ada beberapa ciri-ciri khusus yang dapat menjadi indikator. Mari kita jelajahi lebih lanjut mengenai ciri-ciri tersebut di bagian berikutnya.





Apa yang Memicu Stress Pada Seseorang?




manajemen stress adalah


Stress dapat dipicu oleh berbagai faktor, dan apa yang menjadi sumber stress bagi satu orang mungkin berbeda dengan orang lain. Tapi, ada beberapa sumber stres umum yang sering dialami oleh banyak orang. Berikut adalah beberapa di antaranya:



1.Tekanan Pekerjaan

Beban kerja yang berlebihan, tenggat waktu yang mendesak, hubungan interpersonal antara rekan kerja atau atasan yang kurang harmonis di tempat kerja, dan lingkungan kerja yang toxic ternyata bisa menjadi sumber stres.


Maka tidak heran, bila saat ini banyak karyawan yang memprioritaskan budaya kerja yang menyenangkan, sebagai perusahaan yang ingin mereka lamar. Sebab, lingkungan kerja yang menyenangkan akan memberikan motivasi kepada karyawan untuk terus berkarya.


Bahkan saat ini, sudah banyak perusahaan yang secara terang-terangan peduli akan mental health para karyawan. Ada banyak upaya yang mereka lakukan, seperti membuka pelatihan, jam konsultasi, dan kelas pengembangan diri.

Anda juga bisa melakukan itu, dengan cara mendaftarkan kantor Anda untuk mengikuti kelas Corporate Training dari dibimbing.id. 


Tidak hanya berfokus pada hardskill, kelas bersertifikat internasional yang dimiliki dibimbing.id ini, juga mendukung pelatihan softskill dan mental health bersama mentor yang berpengalaman selama lebih dari tiga tahun di bidangnya.

  1. Masalah Keuangan

Masalah keuangan yang diakibatkan oleh hutang yang membludak, kehilangan pekerjaan utama yang menghasilkan uang atau ketidakmampuan diri untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari seringkali menjadi pemicu stres.

  1. Hubungan Interpersonal

Konflik dengan pasangan, keluarga, teman, atau kolega dapat memicu perasaan tertekan.

  1. Perubahan Kehidupan

Pernah mendengar istilah 'roda kehidupan itu berputar'? Hal itu mungkin disebabkan oleh berbagai peristiwa, seperti kepergian orang terkasih, berakhirnya suatu hubungan, dan banyak situasi lainnya. 


Peristiwa yang bisa mengubah arah hidup seseorang sepenuhnya, seringkali menyebabkan perasaan tertekan hingga mengarah ke depresi.

  1. Masalah Kesehatan

Menghadapi penyakit serius, baik pada diri sendiri maupun pada orang yang dicintai, dapat menjadi sumber stress yang signifikan.

  1. Tuntutan Akademik

Sesuai dengan sebutannya, sumber stres ini umumnya dialami oleh para pelajar atau mahasiswa. Beberapa hal yang bisa menjadi penyebab stres di antaranya adalah beban akademik seperti tes, pekerjaan rumah, serta ekspektasi untuk meraih nilai yang baik dan pencapaian lainnya.

  1. Ketidakpastian dan Ketakutan

Kecemasan mengenai masa depan, takut gagal, atau bahkan ketakutan akan sesuatu yang tidak diketahui bisa menjadi sumber stress. 


Akhir-akhir ini, banyak netizen yang menyebutnya sebagai ‘Quarter Life Crisis’. Fase ini terjadi pada seseorang dengan rentang umur 18-30, penyebabnya adalah merasa bingung bahkan tidak yakin dengan masa depannya.

  1. Lingkungan Sekitar

Beberapa orang atau mungkin Sobat MinDi sendiri mungkin tidak sadar mengenai sumber stress satu ini. Faktor lingkungan seperti kebisingan, polusi, atau kondisi hunian yang tidak kondusif dapat menambah tekanan dalam kehidupan sehari-hari.

Sumber stress ini biasanya dihadapi oleh masyarakat yang tinggal di kota-kota besar seperti Jakarta, Bogor, Tangerang, Bandung, Surabaya, dan masih banyak lagi.

  1. Tuntutan Sosial dan Tekanan Media Sosial

Di era digital, tuntutan untuk tampak sempurna di mata masyarakat atau tekanan dari media sosial bisa menjadi beban tersendiri. 

  1. Kurangnya Waktu Luang

Kehidupan yang serba cepat, seringkali membuat seseorang tidak memiliki cukup waktu untuk diri sendiri. Hal tersebut tentu dapat menyebabkan kurangnya istirahat yang justru sangat diperlukan untuk mengurangi stress.


Setiap individu memiliki tingkat ketahanan yang berbeda terhadap sumber-sumber stress di atas, termasuk Anda. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk mengenali apa yang menjadi penyebab stress dan mencari cara efektif untuk menghadapinya.





Ciri-Ciri Orang yang Membutuhkan Manajemen Stress

Dalam berbagai situasi kehidupan, kita semua pasti pernah merasakan stress. Ada kalanya stress itu datang dan pergi dengan cepat, tapi ada pula yang bertahan lama dan mempengaruhi kualitas hidup kita. 


Maka dari itu, setiap orang memang membutuhkan ilmu manajemen stress. Tapi, jika Anda menunjukkan ciri-ciri berikut, mungkin saatnya untuk mempertimbangkan untuk belajar lebih dalam lagi mengenai manajemen stress.



1.Mudah Marah

Orang yang membutuhkan manajemen stress seringkali memiliki ambang kesabaran yang rendah dan mudah merasa frustasi saat menghadapi masalah yang terbilang ringan sekalipun.

  1. Kesulitan Tidur

Stress dapat mengganggu kualitas tidur, hal tersebut bisa menyebabkan seseorang sulit tidur atau sering terbangun di tengah malam.

  1. Kurang Konsentrasi

Pikiran yang terus menerus sibuk dengan hal-hal yang menekan bisa mengakibatkan sulitnya berkonsentrasi pada tugas atau aktivitas lainnya.

  1. Penurunan Energi

Stress yang berkepanjangan bisa mengakibatkan penurunan energi dan semangat untuk melakukan aktivitas.

  1. Perubahan Nafsu Makan

Ada yang kehilangan nafsu makan saat stress, sementara yang lain justru makan berlebihan. Intinya, bila seseorang mengalami perubahan nafsu makan, maka disarankan untuk mengenal manajemen stress.

  1. Merasa Tertekan Secara Terus-menerus

Perasaan tertekan yang tak kunjung hilang menunjukkan bahwa seseorang membutuhkan strategi untuk mengelola stressnya.


Inisiatif untuk mengenali ciri-ciri ini adalah langkah awal yang cerdas, untuk memahami seberapa besar kebutuhan seseorang akan manajemen stress. Ingat, mencegah selalu lebih baik daripada mengobati. 


Jadi, jika Anda mengidentifikasi beberapa atau semua ciri-ciri di atas pada diri Anda, mungkin saatnya untuk benar-benar serius mempelajari manajemen stress.


Baca Juga: 5 Tahap Pengembangan Tim yang Harus Dilalui Karyawan


Dalam perjalanan hidup yang serba dinamis dan penuh tantangan, mengenal dan menerapkan manajemen stress adalah kunci untuk menjaga keseimbangan dan kualitas hidup kita.


Jika Anda merasa membutuhkan bimbingan lebih lanjut dalam memahami dan mengaplikasikan manajemen stress, jangan ragu untuk mendaftarkan diri Anda dan para karyawan di kelas Corporate Training


Di sana, ada mentor-mentor berpengalaman yang dengan senang hati akan memandu Anda dan para karyawan dalam mengeksplorasi dan menguasai teknik-teknik manajemen stress. Melalui kelas ini, dibimbing.id percaya bahwa setiap individu berhak mendapatkan kualitas hidup yang terbaik.

Share

Author Image

Anisa Fitri Maulida

Anisa merupakan penulis lepas dengan 4+ tahun pengalaman . Ia memiliki passion yang tinggi dalam dunia digital marketing. Kontribusi tulisanya dapat ditemukan di berbagai platform, dari mulai industri hiburan, pemerintahan, portal berita, hingga Edutech.

Hi!👋

Kalau kamu butuh bantuan,

hubungi kami via WhatsApp ya!