dibimbing.id - Memahami Gerbang logika OR, Definisi Hingga Fungsinya

Memahami Gerbang logika OR, Definisi Hingga Fungsinya

Siti Khadijah Azzukhruf Firdausi

•

07 February 2024

•

847

Image Banner

Di dunia elektronika dan komputasi, gerbang logika OR memainkan peran krusial dalam membangun fondasi bagi sistem digital. Gerbang logika ini fundamental dalam perancangan sirkuit digital.


Lebih lanjut, ini berfungsi untuk melaksanakan tugas-tugas komputasi. Untuk memahami lengkapnya, simak penjelasan di bawah ini!


Apa itu Gerbang Logika OR?


Secara umum, gerbang logika OR adalah komponen dasar dalam elektronika dan sistem digital yang beroperasi dengan dasar prinsip aljabar Boolean. 


Lebih lanjut, gerbang ini mengambil dua atau lebih input dan menghasilkan satu output. Fungsi utama dari gerbang OR adalah memberikan output bernilai tinggi jika setidaknya satu dari bernilai tinggi.


Dengan kata lain, jika salah satu atau lebih dari input-nya ‘true’ atau ‘1’, maka output-nya akan ‘true’ atau ;1’. Hanya ketika semua input-nya ‘false’ atau ‘0’, output-nya akan ‘true atau ‘1’.


Secara keseluruhan, gerbang OR sangat penting dalam pembangunan sirkuit digital. Pasalnya, gerbang ini memungkinkan pelaksanaan fungsi logika dasar yang digunakan dalam berbagai aplikasi komputasi.


Hal tersebut meliputi pemrosesan data sederhana hingga operasi yang lebih kompleks dalam sistem komputer dan elektronik.


Simbol dan Notasi



Ilustrasi di atas menggambarkan simbol dan notasi gerbang logika OR yang digunakan dalam diagram sirkuit digital. Gerbang OR ini ditampilkan dengan bentuk melengkung. Selain itu, gerbang dilengkapi dengan dua input yang dilabeli A dan B.


Di samping itu, juga ada satu output yang dilabeli C. Simbol di atas mencerminkan fungsi gerbang logika OR.


Jika salah satu atau kedua input (A atau B) tinggi (1), maka output (C) akan tinggi (1). Apabila kedua input rendah (0), output juga akan rendah.


Di samping diagram, hubungan logis gerbang OR ditunjukkan dengan notasi (C = A+B). Notasi tersebut menandakan bahwa output (C) adalah OR logis dari input ‘A’ dan ‘B’. 


Operasi logika ini sangat penting dalam elektronika digital, ini memungkinkan pembuatan sirkuit logika yang lebih kompleks.


Baca Juga: Berpikir Komputasional: Pengertian, Tujuan, dan Manfaatnya


Tabel Kebenaran



Di atas adalah gambaran tabel kebenaran gerbang logika OR yang memiliki dua input. Dalam tabel tersebut, O merepresentasikan kondisi false atau rendah. Lalu, 1 merepresentasikan kondisi true atau tinggi.


Jadi, output dari gerbang OR hanya akan 0 (false) jika kedua input-nya 0. Dalam semua kasus lainnya, jika salah satu atau kedua input-nya 1 (true), maka output-nya akan 1 (true).


Aplikasi dan Penggunaan


Gerbang logika OR memiliki berbagai aplikasi dan penggunaan dalam bidang elektronika dan komputer. Beberapa contohnya adalah:


1. Sistem Keamanan dan Alarm


Gerbang OR seringkali digunakan dalam sistem keamanan. Misalnya, dalam sistem alarm rumah. Penerapannya adalah dengan logika yang berlaku di gerbang OR. Jika salah satu sensor baik pintu atau jendela diaktifkan (input 1), maka alarm akan berbunyi (output 1)


2. Rangkaian Komputer dan Prosesor


Berikutnya, gerbang OR digunakan sebagai komponen fundamental dalam pembuatan CPU dan komputer. Mereka digunakan dalam rangkaian logika yang lebih kompleks yang melakukan operasi aritmatika dan keputusan logis.


3. Sistem Elektronika Konsumen


Dalam perangkat dan peralatan rumah tangga, gerbang OR seringkali digunakan untuk mengelola  input dari berbagai sumber. Input kemudian digunakan untuk mengambil tindakan selanjutnya.


Fungsi Gerbang Logika OR


Gerbang logika OR memiliki berbagai fungsi baik dalam konteks umum maupun web development. Berikut adalah beberapa fungsinya:


1. Pengambilan Keputusan Berbasis Kondisi Multipel


Dalam konteks umum, fungsinya adalah untuk mengambil keputusan berbasis kondisi multipel. Dalam sebuah rangkaian, jika ada beberapa kondisi yang dapat mengaktifkan suatu fungsi atau proses gerbang OR dapat digunakan.


Apabila salah satu atau lebih dari kondisi-kondisi tersebut terpenuhi (nilai 1), maka output akan aktif (nilai 1). Hal ini memicu tindakan atau proses selanjutnya.


2. Penggabungan Sinyal atau Input


Berikutnya, gerbang OR berguna untuk menggabungkan dua atau lebih input menjadi satu output. Contohnya bisa dalam sistem elektronik. 


Jika salah satu dari beberapa sensor terpicu, gerbang OR digunakan untuk menghasilkan satu sinyal output. Tujuannya untuk mengindikasikan bahwa setidaknya satu sensor telah terpicu.


Baca Juga: Contoh Berpikir Komputasional dalam Data Science


3. Pengambilan Keputusan dalam Pemrograman


Dalam web development, operasi logika OR seringkali digunakan dalam struktur kontrol seperti pernyataan if untuk mengevaluasi beberapa kondisi. Apabila salah satu kondisi terpenuhi, blok kode tertentu akan dieksekusi.


Contohnya adalah sebuah form validasi. Sebuah input dapat diterima jika memenuhi salah satu dari beberapa kriteria yang ditentukan.


4. Manajemen Fitur atau Fungsi


Berikutnya, fungsi operasi logika OR adalah manajemen fitur atau fungsi. Dalam pengembangan website, OR digunakan untuk mengaktifkan fitur tertentu berdasarkan beberapa kondisi yang mungkin.


Contohnya dalam tampilan tertentu berdasarkan beberapa kondisi yang mungkin. Berdasarkan kondisi penggunaan, gerbang OR dapat membantu menentukan apakah tampilan tersebut harus ditampilkan atau tidak.


Demikian penjelasan mengenai gerbang logika OR yang mencakup pengertian hingga fungsinya. Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa gerbang logika OR adalah logic gate yang memiliki beragam fungsi dalam pengembangan elektronik hingga web.


Terkait pengembangan web, MinDi rekomendasikan kamu untuk ikut Bootcamp Frontend Web Development Dibimbing. Program ini cocok banget buat para career-switcher yang mulai dari nol hingga mahir.


Di sini, kamu bakal dibimbing sampai jadi! Kamu bisa belajar mulai dari teori hingga praktik dengan real case project. Yuk, segera daftar dan bangun karir yang lebih baik Dibimbing.id!

Share

Author Image

Siti Khadijah Azzukhruf Firdausi

Khadijah adalah SEO Content Writer di Dibimbing dengan pengalaman menulis konten selama kurang lebih setahun. Sebagai lulusan Bahasa dan Sastra Inggris yang berminat tinggi di digital marketing, Khadijah aktif berbagi pandangan tentang industri ini. Berbagai topik yang dieksplorasinya mencakup digital marketing, project management, data science, web development, dan career preparation.

Hi!👋

Kalau kamu butuh bantuan,

hubungi kami via WhatsApp ya!