dibimbing.id - 8 Cara Menghasilkan Uang dari Facebook Ads, Pasti Untung!

8 Cara Menghasilkan Uang dari Facebook Ads, Pasti Untung!

Siti Khadijah Azzukhruf Firdausi

•

22 February 2024

•

3328

Image Banner

Di era digital ini, Facebook Ads adalah salah satu platform yang menyediakan kesempatan bagi kreator atau pengusaha untuk menghasilkan pendapatan. Untuk mencari sampingan, ada beragam cara menghasilkan uang dari Facebook Ads yang bisa diterapkan.


Dengan potensi yang luar biasa, Facebook Ads membuka kesempatan bagi siapapun untuk menghasilkan pendapatan di sini. Tertarik untuk mempelajarinya? Baca artikel ini sampai habis ya!


Apa yang Dimaksud dengan Facebook Ads?


Facebook Ads adalah layanan iklan yang memungkinkan bisnis dan individu untuk menjangkau audiens yang lebih luas. Platform ini menawarkan jangkauan audiens berdasarkan berbagai kriteria seperti usia hingga perilaku.


Iklannya bisa muncul di berbagai tempat dalam ekosistem Facebook. Ini mencakup feed berita, Instagram, Messenger, dan jaringan mitra Facebook.


Selain itu, Facebook Ads juga menyediakan alat analitik yang mendalam. Ini memungkinkan pengiklan untuk mengukur efektivitas iklan mereka. Dengan begitu, pemasar bisa menyesuaikan kampanye untuk mencapai hasil yang lebih baik.


Manfaat Facebook Ads


Facebook Ads memiliki beragam manfaat bagi individu atau bisnis. Berikut adalah beberapa manfaatnya:


  • Memberikan kesempatan untuk menjangkau audiens yang spesifik dan tersegmentasi.

  • Meningkatkan kesadaran merek.

  • Mempermudah pengukuran kinerja iklan secara real-time.

  • Mengoptimalkan anggaran iklan dengan efisien.

  • Memungkinkan pengiklan untuk menguji berbagai format iklan dan pesan guna temukan kombinasi paling efektif.

  • Meningkatkan lalu lintas dan konversi untuk situs web atau halaman landing bisnis.


Cara Menghasilkan Uang dari Facebook Ads


Bagi kamu yang mencari pekerjaan sampingan, Facebook Ads adalah salah satu platform yang bisa dimanfaatkan untuk hasilkan uang. Berikut adalah beberapa cara menghasilkan uang dari Facebook Ads:


1. Menawarkan Jasa Pengiklanan


Cara menghasilkan uang dari Facebook Ads yang pertama adalah dengan menawarkan jasa pengiklanan. Untuk melakukan ini, pastikan kamu sudah kuasai seluk beluk Facebook Ads.


Dengan menjadi ahli dalam merancang dan menjalankan iklan di Facebook Ads, kamu bisa menawarkan jasa untuk bisnis klien. Layanan yang bisa kamu tawarkan antara lain:


  • Penargetan audiens.

  • Pembuatan konten iklan.

  • Analisis kinerja iklan untuk mengoptimalkan ROI.


Baca Juga: Beginilah Cara Meningkatkan ROI Dengan Performance Marketing


2. Menjadi Influencer


Berikutnya, cara menghasilkan uang dari Facebook Ads adalah dengan menjadi Influencer. Dengan audiens besar, kamu bisa mendapatkan kesempatan untuk berkolaborasi dengan merek dalam kampanye pemasaran.


Kolaborasi tersebut akan memberikanmu kesempatan untuk mempromosikan produk atau jasa mereka kepada pengikutmu.


3. Buka Toko Online


Cara menghasilkan uang dari Facebook Ads berikutnya adalah membuka toko online. Kamu bisa gunakan Facebook Ads untuk memperkenalkan dan mempromosikan produk pada audiens yang lebih luas.


Lebih lanjut, Facebook juga menyediakan berbagai alat untuk membuat toko online dan menargetkan iklan pada konsumen potensial.


4. Affiliate Marketing


Lalu, cara menghasilkan uang dari Facebook Ads adalah dengan menerapkan affiliate marketing. Kamu bisa mempromosikan produk afiliasi melalui postingan dan iklan di Facebook.


Setiap kali seseorang melakukan pembelian melalui link afiliasi, kamu akan dapatkan komisi.


5. Tawarkan Jasa Pengelolaan Facebook Page


Kemudian, cara menghasilkan uang dari Facebook Ads adalah dengan menawarkan jasa pengelolaan laman akun klien. Ini bisa menjadi ladang uang karena banyak bisnis mencari individu atau agensi yang bisa mengelola halaman Facebook mereka.


Beberapa layanan yang bisa kamu tawarkan adalah:


  • Membuat dan menjalankan iklan.

  • Membuat konten untuk akun klien.

  • Meningkatkan interaksi dengan audiens klien.


6. Menjual Konten Digital


Berikutnya, cara menghasilkan uang dari Facebook Ads adalah dengan menjual konten digital. Hal ini bisa kamu terapkan apabila kamu seorang kreator konten, seperti penulis, desainer, atau pembuat kursus.


Dengan Facebook Ads, kamu bisa mempromosikan dan menjual produk digitalmu.


Baca Juga: Apa Itu Content Marketing? Pengertian, Contoh, dan Strateginya


7. Promosi Event dan Webinar


Cara menghasilkan uang dari Facebook Ads berikutnya adalah dengan mempromosikan event dan webinar. Dengan Facebook Ads, kamu bisa meningkatkan kesadaran audiens serta memperbanyak pendaftaran untuk event atau webinar yang diselenggarakan.


8. Dropshipping


Terakhir adalah dengan melakukan dropshipping. Dengan model bisnis dropshipping, kamu bisa menjual produk tanpa harus menyimpan inventaris.


Di model bisnis ini, kamu bisa gunakan Facebook Ads untuk mempromosikan produk dan mengarahkan traffic ke toko online. Sementara itu, kamu tidak perlu menangani barang karena pemasok yang akan mengelola inventaris dan pengiriman.



Itulah beberapa cara menghasilkan uang dari Facebook Ads yang bisa kamu terapkan. Apabila kamu tertarik untuk menghasilkan uang dengan pekerjaan digital, MinDi punya rekomendasi kelas untukmu.


Bagi yang tertarik untuk terjun ke pemasaran digital, kamu bisa ikuti  Bootcamp Digital Marketing Dibimbing.id. Program ini cocok buat kamu yang ingin berkarir sebagai digital talent.


Kamu bisa belajar scope of work dari digital marketer. Mulai dari bidang sosial media, SEO, hingga iklan berbayar. Terlebih lagi, kamu juga akan dapatkan hands-on experience dengan real-case project yang diberikan semasa program.


Menarik bukan? Yuk, daftar dan mulai karirmu di pemasaran digital bersama Dibimbing.id!




Share

Author Image

Siti Khadijah Azzukhruf Firdausi

Khadijah adalah SEO Content Writer di Dibimbing dengan pengalaman menulis konten selama kurang lebih setahun. Sebagai lulusan Bahasa dan Sastra Inggris yang berminat tinggi di digital marketing, Khadijah aktif berbagi pandangan tentang industri ini. Berbagai topik yang dieksplorasinya mencakup digital marketing, project management, data science, web development, dan career preparation.

Hi!👋

Kalau kamu butuh bantuan,

hubungi kami via WhatsApp ya!