dibimbing.id - 7 Tips Menjawab Pertanyaan ‘Apa Harapan Anda dalam Bekerja’

7 Tips Menjawab Pertanyaan ‘Apa Harapan Anda dalam Bekerja’

Siti Khadijah Azzukhruf Firdausi

28 April 2024

20859

Image Banner

Saat sesi wawancara, pertanyaan ‘apa harapan Anda dalam bekerja?’ sering kali ditanyakan oleh rekruter. Tujuan pertanyaan ini ditanyakan adalah untuk mengetahui ekspektasi Anda terhadap pekerjaan yang dilamar.


Ini juga ditanyakan untuk menguji seberapa baik Anda memahami dan menyelaraskan harapan tersebut dengan visi serta misi perusahaan. Oleh sebab itu, Anda harus siapkan jawaban terbaik untuk memberikan impresi yang mengesankan ke para rekruter.


Untuk bantu Anda siapkan jawabannya, kali ini MinDi akan siapkan tipsnya di sini! Simak selengkapnya di bawah ini!



Tips Menjawab Pertanyaan ‘Apa Harapan Anda dalam Bekerja?” Saat Interview


Menjawab pertanyaan ‘Apa harapan Anda dalam bekerja?’ saat interview bisa menentukan seberapa baik Anda memahami peran yang dilamar. Tergantung jawaban, Anda juga bisa menunjukkan bahwa diri Anda sejalan atau tidak dengan nilai maupun tujuan perusahaan.


Untuk memberikan jawaban yang impresif, berikut adalah tipsnya:


1. Fokus pada Perkembangan Profesional


Pertama, ingin fokus pada perkembangan profesional bisa menjadi jawaban utama dari pertanyaan tersebut. Alasan ini bisa menunjukkan bahwa Anda berorientasi pada pertumbuhan.


Ini juga menunjukkan bahwa Anda memiliki dedikasi untuk meningkatkan kemampuan. Selain itu, ini bisa membuat Anda terlihat seperti investasi yang berharga bagi perusahaan.


Contoh Jawaban: 


"Harapan saya dalam bekerja adalah untuk terus mengembangkan keterampilan profesional saya. Saya ingin bekerja di lingkungan yang mendorong pembelajaran dan pertumbuhan karir, sehingga bisa terus menambah nilai dan memajukan perusahaan."




2. Tekankan Kolaborasi Tim



Saat menjawab pertanyaan ‘apa harapan Anda dalam bekerja?,” Anda juga bisa menekankan keinginan untuk berkolaborasi dengan tim. Hal ini menandakan bahwa Anda adalah team player yang baik dan mengerti pentingnya sinergi dalam mencapai tujuan perusahaan.


Contoh Jawaban: 


"Saya berharap untuk bekerja dalam tim yang sinergis, di mana setiap anggota mendukung dan memotivasi satu sama lain. Lingkungan kerja yang kolaboratif sangat penting bagi saya untuk menghasilkan kinerja terbaik."


Baca Juga: 7 Manfaat Perencanaan Karier dalam Meraih Kesuksesan




3. Pentingnya Keseimbangan Kerja dan Kehidupan Pribadi


Berikutnya, Anda juga bisa menyuarakan pentingnya keseimbangan kerja dan kehidupan pribadi. Hal ini menunjukkan bahwa Anda menghargai produktivitas dan kesejahteraan pribadi. 


Ini juga salah satu hal penting untuk mempertahankan motivasi dan efisiensi jangka panjang.


Contoh Jawaban: 


"Salah satu harapan saya adalah bekerja di perusahaan yang menghargai keseimbangan kerja dan kehidupan pribadi. Saya percaya bahwa produktivitas terbaik dicapai ketika kita juga bisa menjaga kesehatan dan kebahagiaan pribadi."



4. Kesempatan untuk Inovasi


Selanjutnya, Anda juga bisa menyampaikan bahwa Anda melihat kesempatan untuk berinovasi di perusahaan yang dilamar. Hal ini menunjukkan keinginan Anda untuk berkontribusi pada kemajuan perusahaan dan menunjukkan pemikiran ke depan.


Contoh Jawaban: 


"Saya berharap untuk berkontribusi pada proyek-proyek yang inovatif dan mendapatkan kesempatan untuk menerapkan ide-ide baru. Saya ingin bekerja di tempat yang terbuka terhadap inovasi dan perbaikan berkelanjutan."



5. Budaya Perusahaan yang Positif



Jawaban dari pertanyaan ‘apa harapan Anda dalam bekerja’ bisa juga diberikan dengan menyampaikan keinginan Anda menjadi bagian dari organisasi dengan budaya positif. Hal ini menunjukkan bahwa Anda menghargai etika kerja dan lingkungan yang mendukung.


Contoh Jawaban: 


"Saya mencari perusahaan dengan budaya yang kuat dan positif, yang mana integritas, transparansi, dan keadilan adalah bagian dari nilai-nilai intinya. Harapan saya adalah untuk bergabung dengan tim yang nilai-nilainya selaras dengan nilai pribadi saya."




6. Jenjang Karir yang Jelas




Dengan menyatakan bahwa memiliki karir yang jelas adalah harapan Anda, ini menunjukkan keseriusan dalam mengembangkan karir dan adanya aspirasi untuk maju.


Contoh Jawaban: 


"Harapan saya adalah untuk bekerja di perusahaan yang menawarkan jalur karir yang jelas dan peluang untuk naik jabatan berdasarkan kinerja dan dedikasi. Saya ingin investasi saya dalam pekerjaan ini membawa kemajuan karir yang substansial."


Baca Juga: Memulai Langkah Pertama Dalam Karir Seorang Fresh Graduate



7. Dukungan untuk Pengembangan Profesional


Terakhir, untuk menjawab pertanyaan ‘apa harapan Anda dalam bekerja?,’ Anda juga bisa sampaikan keinginan untuk mendapatkan dukungan pengembangan profesional. 


Hal ini menunjukkan bahwa Anda menghargai pembelajaran terus-menerus dan ingin terus meningkatkan keahlian dalam pekerjaan.


Contoh Jawaban: 


"Saya berharap perusahaan akan mendukung pengembangan profesional saya melalui pelatihan, kursus, dan seminar. Saya ingin terus memperkaya pengetahuan saya dan menjadi lebih kompeten di bidang saya."




Itulah 7 tips menjawab pertanyaan ‘apa harapan Anda dalam bekerja?’ saat interview. Dengan menggunakan tips di atas, Anda bisa menunjukkan antusiasme pada posisi tersebut.


Meski mempersiapkan interview penting, ada hal lain yang harus dipersiapkan. Mulai dari skill yang dibutuhkan hingga CV yang bagus. Hal ini terutama penting diperhatikan oleh fresh graduate dan mahasiswa.


Untuk yang ingin mempersiapkan mahasiswanya sebelum terjun ke industri profesional,  career preparation Dibimbing.id bisa jadi bahan pertimbangan yang tepat. 


Program dan jadwal yang ditawarkan career preparation ini bisa disesuaikan kebutuhan mahasiswa dan jadwal. Anda bisa pilih pelatihan digital marketing, data science, bahkan Excel.


Bukan cuma itu, mahasiswa juga akan diberikan review CV serta profil LinkedIn dan simulasi psycho test


Yuk, daftarkan kampus Anda dan bentuk mahasiswa yang siap bekerja bersama Dibimbing.id! Mulai dengan konsultasikan kebutuhan kampus Anda di sini!



Share

Author Image

Siti Khadijah Azzukhruf Firdausi

Khadijah adalah SEO Content Writer di Dibimbing dengan pengalaman menulis konten selama kurang lebih setahun. Sebagai lulusan Bahasa dan Sastra Inggris yang berminat tinggi di digital marketing, Khadijah aktif berbagi pandangan tentang industri ini. Berbagai topik yang dieksplorasinya mencakup digital marketing, project management, data science, web development, dan career preparation.

Hi!👋
Kalau kamu butuh bantuan,
hubungi kami via WhatsApp ya!