dibimbing.id - 4 Contoh Dialog Interview Kerja Bahasa Inggris & Tipsnya

4 Contoh Dialog Interview Kerja Bahasa Inggris & Tipsnya

Farijihan Putri

•

30 August 2024

•

68

Image Banner

Job interview? Easy peasy, right? Well, hold on a minute! Buat Warga Bimbingan yang sering grogi waktu interview kerja, apalagi kalau interview-nya pake bahasa Inggris, you’re not alone

Banyak orang yang masih bingung gimana cara menjawab pertanyaan dengan lancar tanpa harus bolak-balik mikir. 

Nah, di artikel ini, MinDi akan kasih kamu beberapa contoh dialog interview kerja dalam bahasa Inggris, plus tips biar kamu makin smooth saat sesi interview. Let's dive in and ace that interview together!


4 Contoh Dialog Interview Bahasa Inggris

Warga Bimbingan udah gak sabar tau contoh dialog interview bahasa Inggris? Yuk, kepoin 4 contoh yang udah MinDi siapin di bawah ini!


1. Contoh Dialog Interview Bahasa Inggris Perkenalan Diri

Sumber: Freepik

Let’s start with the classic opening: introducing yourself. Kalau kamu pikir perkenalan diri itu gampang, think again

This is your first chance to make a lasting impression, so better make it count. Yuk, simak contoh dialognya biar kamu nggak salah langkah.

Dialog

Interviewer: Can you tell me a little bit about yourself?

Candidate: 

Sure! My name is Sarah, and I recently graduated with a degree in Marketing from the University of Indonesia. 

I have a strong passion for digital marketing, particularly in social media strategies, and I’ve had the opportunity to intern at a well-known advertising agency where I gained valuable experience.

Artinya:

Interviewer: Bisa ceritakan sedikit tentang diri Anda?

Candidate: 

Tentu! Nama saya Sarah, dan saya baru saja lulus dengan gelar di bidang Pemasaran dari Universitas Indonesia. 

Saya sangat tertarik pada pemasaran digital, khususnya strategi media sosial, dan saya berkesempatan magang di sebuah agensi periklanan terkenal di mana saya mendapatkan pengalaman berharga.


2. Contoh Dialog Interview Bahasa Inggris Pengetahuan tentang Perusahaan

Now, here comes the part where you show off your homework! Kamu pasti nggak mau keliatan clueless pas ditanya soal perusahaan, kan? 

This is the moment to let them know you’ve done your research. Let’s jump into the dialogue!

Dialog

Interviewer: What do you know about our company?

Candidate: 

I know that your company is a leader in the e-commerce industry in Southeast Asia, with a strong commitment to innovation and customer satisfaction. 

I’m particularly impressed by your recent efforts in expanding the range of services offered, which shows your dedication to meeting customer needs.

Artinya:

Interviewer: Apa yang Anda ketahui tentang perusahaan kami?

Candidate: 

Saya tahu bahwa perusahaan Anda adalah pemimpin di industri e-commerce di Asia Tenggara, dengan komitmen yang kuat terhadap inovasi dan kepuasan pelanggan. 

Saya sangat terkesan dengan upaya terbaru Anda dalam memperluas berbagai layanan yang ditawarkan, yang menunjukkan dedikasi Anda dalam memenuhi kebutuhan pelanggan.


3. Contoh Dialog Interview Bahasa Inggris Pengalaman Kerja

Here’s where you get to brag a little, just a little! Pengalaman kerja itu ibaratnya kartu As yang bisa bikin kamu stand out dari kandidat lain. 

Ready to show them what you’ve got? Let’s cek contoh dialog interview bahasa Inggris buat bahas pengalaman kerjamu!

Dialog

Interviewer: Can you tell me about your work experience?

Candidate:

Yes, I worked as a Marketing Assistant at XYZ Company for two years. 

During my time there, I was responsible for coordinating and executing marketing campaigns, analyzing market trends, and managing social media accounts. 

I also led a project to increase our social media engagement, which resulted in a 30% growth in follower count.

Arti:

Interviewer: Bisa ceritakan pengalaman kerja Anda?

Candidate:

Ya, saya bekerja sebagai Marketing Assistant di Perusahaan XYZ selama dua tahun. 

Selama disana, saya bertanggung jawab untuk mengoordinasikan dan melaksanakan kampanye pemasaran, menganalisis tren pasar, dan mengelola akun media sosial. 

Saya juga memimpin proyek untuk meningkatkan keterlibatan media sosial kami, yang menghasilkan pertumbuhan jumlah pengikut sebesar 30%.


4. Contoh Dialog Interview Bahasa Inggris Kelebihan & Kekurangan Diri

Here’s the tricky part, talking about your strengths and weaknesses. It’s like walking a tightrope; you want to show confidence without coming off as overconfident. 

But don’t worry, we’ve got you covered with a great example. Let’s go!

Dialog

Interviewer: What are your strengths and weaknesses?

Candidate:

One of my strengths is my ability to work well under pressure. I thrive in fast-paced environments and am able to meet tight deadlines without sacrificing quality. 

As for my weakness, I tend to be a perfectionist, which sometimes leads me to spend more time on a task than necessary. However, I’m working on improving my time management skills.

Arti:

Interviewer: Apa kelebihan dan kekurangan Anda?

Candidate: 

Salah satu kelebihan saya adalah kemampuan saya untuk bekerja dengan baik di bawah tekanan. 

Saya berkembang di lingkungan yang cepat dan dapat memenuhi tenggat waktu yang ketat tanpa mengorbankan kualitas. 

Sedangkan kelemahan saya, saya cenderung menjadi perfeksionis, yang kadang membuat saya menghabiskan lebih banyak waktu pada suatu tugas daripada yang diperlukan. Namun, saya sedang berusaha meningkatkan keterampilan manajemen waktu saya.

Baca Juga: 17 Contoh Dialog Bahasa Inggris Berbagai Topik, Lengkap


5 Tips Interview Kerja dalam Bahasa Inggris


Sumber: Freepik

Sekarang Warga Bimbingan udah tau kan contoh dialog interview bahasa Inggris? Before we dive into the tips, let’s be real: interviews can be nerve-wracking, especially when they’re in English. 

Tapi tenang aja, kamu nggak perlu grogi! Dengan sedikit persiapan dan beberapa tips jitu, kamu bisa tampil confident dan memukau pewawancara. So, what are you waiting for? Let’s get into it!


1. Practice Makes Perfect

Ini mungkin terdengar klise, tapi serius, latihan itu penting banget! Cobalah berlatih menjawab pertanyaan umum dalam bahasa Inggris di depan cermin atau dengan teman. 

The more you practice, the more natural you’ll sound. Plus, it helps you build confidence.


2. Know Your Vocabulary

Don’t just rely on basic words like "good" or "nice." Expand your vocabulary with more descriptive words that can better express your skills and experiences. 

Misalnya, daripada bilang “I’m good at problem-solving,” kamu bisa bilang “I excel at analyzing complex issues and finding effective solutions.” Lebih keliatan menarik kan?


3. Mind Your Body Language

In any interview, body language speaks louder than words. Sit up straight, make eye contact, and don’t forget to smile! 

A confident posture shows that you’re comfortable in your own skin and ready to take on any challenge. Oh, and jangan lupa jaga tanganmu agar nggak bergerak terlalu banyak ya!


4. Be Clear and Concise

Sometimes, less is more. Usahakan jawaban kamu singkat, jelas, dan to the point. 

Jangan bertele-tele atau terlalu panjang, karena bisa bikin kamu terlihat ragu-ragu. Remember, clarity is key in communication, especially in a language that’s not your first.


5. Stay Calm and Don’t Rush

Terakhir, jangan buru-buru menjawab setiap pertanyaan. Take a deep breath and think before you speak. 

Pewawancara akan lebih menghargai jawaban yang dipikirkan matang-matang daripada jawaban yang terburu-buru dan kurang meyakinkan. Keep your cool, and you’ll be just fine.

Baca Juga: 20 Contoh Dialog Offering Help, Responnya, & Artinya


Udah Siap Interview Kerja dalam Bahasa Inggris?

So, udah siap interview kerja dalam bahasa Inggris? Kalau masih ada yang bikin kamu galau, don’t worry

Di Bootcamp English for Professional dibimbing.id, kamu bakal belajar semua yang kamu butuhin buat tampil percaya diri di depan pewawancara. 

Mulai dari cara mengidentifikasi karakter diri, highlight kompetensi yang penting, sampai berlatih dialog wawancara, semuanya lengkap di sini.

Dan yang paling keren, ada gratis ngulang kelas sampai kamu benar-benar nail it! Plus, kamu juga bisa ikutan Discussion Session buat tanya-tanya lebih dalam. 

Kalo kamu punya pertanyaan, “gimana cara ngasah speaking english? atau cara cepat ngapalin vocabulary?”, konsultasi aja di sini gratis kok.

Yuk, mulai langkahmu sekarang dan let’s ace that interview together! dibimbing.id siap #BimbingSampeJadi karir impianmu!


Referensi

  1. Dialogue Examples 10 - Job Interview [Buka]
  2. Unit 1 Reading Activities Plus Questions [Buka]


Author Image

Farijihan Putri

Farijihan is a passionate Content Writer with two years of experience in crafting compelling content, optimizing for SEO, and developing creative strategies for various brands and industries. As an SEO Content Writer Officer at dibimbing.id, she writes articles on topics such as Digital Marketing, Data Science, Golang, UI/UX Design, and English for Professionals.

Hi!đź‘‹

Kalau kamu butuh bantuan,

hubungi kami via WhatsApp ya!