dibimbing.id - Belajar dari Nol, Ini 6 Tips dan Cara Belajar NLP Sendiri

Belajar dari Nol, Ini 6 Tips dan Cara Belajar NLP Sendiri

Nadia L Kamila

•

21 December 2023

•

1271

Image Banner

Bagi data scientist, NLP atau natural language processing adalah salah satu skill yang perlu dipertimbangkan untuk dipelajari. Ada berbagai cara belajar NLP sendiri yang bisa kamu lakukan. 

Tapi mungkin kamu masih bertanya-tanya kenapa seorang data scientist harus belajar NLP dan bagaimana caranya? Simak artikel ini hingga selesai ya!


Mengapa Data Scientist Belajar NLP?


Sebagai Data Scientist, skill memahami Natural Language Processing atau NLP dibutuhkan di era big data. Ada banyak sekali data teks yang berasal dari media sosial, forum online, ulasan produk, hingga sumber lainnya yang butuh diolah dan dianalisis. Menggunakan NLP tentu sangat mempermudah kinerja tersebut. 

Dengan adanya NLP, data scientist juga bisa melakukan teknik analisis sentimen untuk memahami opini publik, tren, konsumen, hingga reaksi pasar. Misalnya di perusahaan e-commerce, keberadaan analisis sentimen yang bersumber dari ulasan pelanggan bisa menjadi feedback untuk memahami kekuatan dan kekurangan dari suatu produk atau merk tertentu. 

Dalam konteks pemrosesan dan analisis data, mengolah data angka biasanya lebih mudah dibandingkan dengan data teks. Nah, memahami NLP adalah salah satu solusi agar data teks lebih mudah untuk dikelola.


Cara Belajar NLP


Setelah menguasai dasar-dasar NLP, kamu harus memahami bahwa belajar NLP membutuhkan pendekatan yang terstruktur dan konsisten. Berikut adalah tips dan cara belajar NLP sendiri yang bisa kamu ikuti: 


1. Pelajari Bahasa Pemrograman


Python adalah bahasa yang umum digunakan dalam NLP karena memiliki banyak pustaka yang mendukung, seperti NLTK, SpaCy, dan TensorFlow. Menguasai bahasa Python akan sangat membantu dalam belajar NLP.


2. Ikuti Kursus Online


Ada banyak sumber belajar online yang tersedia. Platform seperti Coursera, edX, dan Udemy menawarkan kursus NLP yang diajarkan oleh para ahli di bidangnya. Kursus ini sering kali mencakup teori dan praktik.


3. Praktikkan Melalui Proyek


Aplikasikan teori yang sudah dipelajari dalam proyek nyata. Misalnya kamu bisa membuat analisis sentimen, klasifikasi teks, atau bahkan pembuatan chatbot sederhana. Gunakan dataset yang tersedia di situs seperti Kaggle untuk latihan.


4. Bergabung dengan Komunitas


Bergabung dengan komunitas yang memiliki ketertarikan yang sama akan membantumu untuk berdiskusi, bertukar ide, hingga mendapatkan bantuan dari mereka yang lebih berpengalaman. 


5. Buat Blog atau Tulisan


Rekamlah seluruh proses pembelajaran dan bagikan dalam bentuk tulisan atau video. Selain memperdalam pemahaman dan penguasaan tentang NLP, hal tersebut juga bisa menjadi portofolio NLP yang menarik. 


6. Terus Belajar dan Eksplorasi


Karena kamu belajar secara mandiri atau otodidak, tentunya proses belajar dan hasilnya sangat tergantung pada seberapa tekun dan konsisten dirimu mempelajari NLP. 

Sebagaimana yang sudah MinDi sampaikan di awal, proses belajar NLP adalah perjalanan yang berkelanjutan. Jangan takut untuk membuat kesalahan dan selalu berusaha untuk memperbaiki dan mengembangkan keterampilan yang kamu miliki seiring waktu.


Rekomendasi Tempat Kursus dan Channel Youtube untuk Belajar NLP Otodidak


Kali ini, MinDi akan coba berikan rekomendasi tempat kursus dan channel Youtube untuk belajar NLP mandiri.


1. "Natural Language Processing" oleh Universitas Stanford di Coursera


Kursus ini cukup banyak direkomendasikan karena diajarkan oleh ahli terkemuka di bidang NLP dari Universitas Stanford, salah satu institusi terkemuka di dunia. Kursus ini menawarkan gabungan antara teori yang solid dan aplikasi praktis, cocok untuk mereka yang ingin mendapatkan pemahaman mendalam tentang NLP.


2. DataCamp


DataCamp menawarkan kursus NLP yang sangat interaktif dan fokus pada aplikasi praktis. Kursus ini terbuka untuk pemula hingga level menengah. Platform ini menggunakan pendekatan learning by doing yang sangat baik untuk membangun pemahaman praktis dan keterampilan coding.


3. fast.ai


Jika budgetmu terbatas, maka fast.ai bisa kamu coba karena menawarkan sumber pembelajaran yang gratis. Fast.ai dikenal dengan pendekatannya yang praktis, sehingga kamu bisa langsung menerapkan apa yang telah dipelajari ke dalam proyek nyata.


4. sentdex


Channel ini dikenal karena tutorial pemrograman Python-nya yang berkualitas, termasuk seri tutorial tentang NLP. Penyampaian tiap materinya mudah dipahami oleh pemula maupun yang sudah berpengalaman. 


5. Data School


Meskipun Data School lebih fokus pada data science, channel ini sering membahas topik-topik NLP dalam konteks Python dan pustaka-pustaka seperti Pandas dan Scikit-Learn. Cara penyampaian materi yang sistematis dan jelas membuat channel ini bisa menjadi referensi yang bagus.


6. Siraj Raval


Channel ini menawarkan berbagai tutorial mengenai topik-topik AI dan machine learning, termasuk bahasan tentang NLP. Penyampaian materi yang energetik dan informatif menjadikan channel ini sumber yang baik untuk belajar tentang tren terbaru dan aplikasi NLP.

Keenam sumber belajar natural language processing di atas bisa kamu pilih sesuai dengan gaya belajar yang cocok untukmu. Jika ingin mendapatkan materi terstruktur, tentu mengikuti kursus lebih direkomendasikan. Tapi jika kamu ingin mendapatkan tutorial dan contoh kode praktis, kamu bisa mendapatkannya dari channel youtube di atas. 

Itulah beberapa hal yang perlu kamu ketahui tentang cara belajar NLP sendiri, semoga artikel ini bisa membantu!

Dan jika kamu ingin memperdalam skill dan pengetahuan seputar Data Science, kamu bisa mengikuti Bootcamp Data Science dari Dibimbing.id

Salah satu fasilitas yang diberikan adalah layanan career preparation, tak heran banyak lulusan Dibimbing yang telah sukses berkarir sebagai data scientist di berbagai perusahaan top Indonesia. 

Jika kamu punya mimpi menjadi sata scientist, yuk raih mimpimu dengan belajar bareng Dibimbing.id!



Share

Author Image

Nadia L Kamila

Nadia adalah seorang penulis yang berfokus pada pengembangan dan peningkatan keterampilan di tempat kerja. Ia punya passion yang tinggi dalam memberikan konten-konten edukatif terutama di topik-topik seperti carreer preparation dan digital marketing.

Hi!👋

Kalau kamu butuh bantuan,

hubungi kami via WhatsApp ya!