dibimbing.id - Apa itu Web Scraping? Definisi, Manfaat, hingga Metode

Apa itu Web Scraping? Definisi, Manfaat, hingga Metode

Siti Khadijah Azzukhruf Firdausi

•

22 April 2024

•

5318

Image Banner

Sobat MinDi mungkin pernah mendapatkan proyek yang memerlukan pengumpulan data dari web untuk keperluan analisis atau riset, namun Sobat MinDi malah kewalahan dengan banyaknya data. Pengambilan data satu per satu secara manual tentunya tidak mungkin, dan Sobat MinDi penasaran apakah ada metode yang lebih praktis.


Web scraping adalah metode yang dapat menjadi solusi untuk Sobat MinDi tersebut! Dengan metode web scraping, pekerjaan kamu di data science bakal lebih mudah dan lebih hemat waktu.


Di artikel ini, MinDi mau menjelaskan tentang apa itu web scraping, dari penjelasannya, manfaatnya, hingga metode yang biasa dipakai. Jadi, yuk berkenalan dengan web scraping bareng Dibimbing.id!



Definisi dan Fungsi Web Scraping


Sumber: Freepik


Apa itu web scraping? Web scraping adalah proses mengumpulkan data dari satu atau berbagai website. Proses ini dapat dilakukan secara manual atau otomatis, namun ketika kita berbicara mengenai web scraping, umumnya kita membahas proses pengumpulan data secara otomatis menggunakan program atau bot.


Data diekstraksi dari website, kemudian dikumpulkan dalam suatu format tertentu, umumnya sebagai spreadsheet. Data yang diambil bisa berupa data terstruktur maupun tidak terstruktur, termasuk teks, gambar, atau tabel.


Web scraping menjadi metode yang sangat penting dalam proses data science karena para profesional dapat mengakses data yang sangat banyak secara real time. Sehingga mempermudah proses analisis.


Pengumpulan data secara web scraping ini memiliki beberapa fungsi yang praktis, khususnya dalam bisnis:


  • Identifikasi tren: data dari web dapat digunakan dalam rangka penelitian untuk memahami karakteristik pasar, melihat tren, serta melakukan pengembangan model prediktif.

  • Pemantauan kompetitor: web scraping dapat digunakan untuk memantau aktivitas dari kompetitor, seperti katalog, harga, dan review dari pelanggan. Sehingga perusahaan dapat membuat keputusan yang kompetitif.



Manfaat Web Scraping



Sumber: Freepik

Efisiensi merupakan manfaat yang sangat penting dari web scraping, namun proses ini juga memberikan beberapa manfaat lain bagi perusahaan dan pekerja di bidang data science.


Berikut adalah beberapa manfaat dari penggunaan web scraping:


1. Memberikan Efisiensi Pengolah Data


Manfaat web scraping pertama adalah efisiensi yang tinggi. Mengingat pentingnya data dari web untuk keperluan analisis, web scraping yang mampu mengumpulkan data secara otomatis dan cepat sangat mempermudah pekerjaan.



2. Akses Data yang Luas


Berikutnya, manfaat scraping adalah akses data yang luas. Dengan web scraping, pengguna dapat mengakses dan mengumpulkan data dari banyak sumber dengan volume data yang besar dan beragam. Akses ini memungkinkan perusahaan untuk memperoleh informasi yang lebih luas dan memperdalam analisis data.




3. Akses Data yang Aktual



Terakhir, manfaat web scraping memungkinkan pengguna untuk mengakses data secara real-time. Hal ini memberikan data yang aktual, sehingga analisis tren menjadi lebih akurat.





Cara Kerja Web Scraping



Sumber: Freepik


Bagaimana, sih, cara kerja web scraping? Proses web scraping punya beberapa langkah yang umumnya dilakukan oleh petugas web scraping, yang biasa dikenal sebagai web scraper, untuk bisa mengumpulkan data secara otomatis.


Mula-mula, web scraper akan melakukan screening terlebih dahulu terhadap website atau sumber data yang ingin dituju. Web scraper akan mengidentifikasi sumber data dengan menganalisis struktur halaman dari sumber data dalam bentuk HTML . Selanjutnya, web scraper akan menentukan data yang akan diambil.


Berikutnya, web scraper akan menggunakan tools atau extension untuk scraping, atau bahkan membuat kode scraping sendiri menggunakan bahasa pemrograman seperti Python. Tools ataupun kode ini akan mengakses website dan mengekstrak data yang dibutuhkan secara otomatis.


Setelah data sudah diekstrak, data akan disimpan. Web scraper kemudian akan membersihkan dan menyimpan data dalam format yang sesuai, umumnya CSV atau spreadsheet Excel.



Metode Web Scraping



Sumber: Freepik


Selain melalui HTML, ada beberapa metode yang bisa digunakan web scraper untuk mengekstraksi data dari website:



1. Parsing HTML


Web scraping menggunakan metode parsing HTML adalah metode yang umum digunakan. Dalam metode ini, web scraper menganalisis struktur HTML dari website yang dituju, kemudian mengekstrak data melalui atribut HTML tersebut.



2. Parsing DOM


Seperti parsing HTML, metode parsing DOM juga melibatkan proses analisis struktur website, namun menggunakan DOM (Document Object Model) untuk file XML. Metode ini biasa menjadi alternatif dari metode parsing HTML, atau untuk melihat struktur website lebih dalam.



3. XPath


XPath, atau XML Path Language,  adalah bahasa query yang digunakan untuk dokumen-dokumen berstruktur XML. Karena dokumen XML mempunyai struktur pohon, metode XPath dapat digunakan web scraper untuk mengakses data tertentu yang ingin diambil secara spesifik.



4. Google Sheets


Google Sheets juga dapat digunakan sebagai alat untuk scraping. Dalam Google Sheets, dapat digunakan fungsi IMPORT HTML atau IMPORT XML untuk mengambil data langsung dari website yang dituju. Data kemudian akan langsung disimpan ke dalam spreadsheet.





Perbedaan Web Scraping dengan Web Crawling




Sumber: Freepik


Soba MinDi juga mungkin pernah mendengar istilah yang mirip, yaitu web crawling. Web scraping dan web crawling adalah dua konsep yang sebenarnya memiliki perbedaan penting. Berikut adalah perbedaannya:


1. Tujuan


Perbedaan web scraping dan crawling pertama ada pada tujuannya. Berikut adalah penjelasan lengkapnya:

  • Web Crawling: Tujuan utama dari crawling adalah untuk mengindeks halaman web guna membangun database yang besar. Hal tersebut kemudian digunakan oleh mesin pencari untuk menyediakan hasil pencarian yang relevan.

  • Web Scraping: Scraping fokus pada pengumpulan data tertentu dari halaman web yang spesifik. Ini sering digunakan untuk mengekstrak informasi dari situs yang tidak menyediakan API, seperti data produk, harga, ulasan, atau konten artikel.



2. Teknik


Perbedaan berikutnya bisa dilihat dari teknik yang digunakan. Ini penjelasan lengkapnya:

  • Web Crawling: Menggunakan bot atau spider yang secara otomatis mengunjungi dan menjelajahi halaman web melalui tautan. 

  • Web Scraping: Melibatkan pengunduhan halaman web tertentu dan ekstraksi informasi spesifik dari halaman tersebut menggunakan teknik seperti parsing HTML.



3. Skala


Selanjutnya, perbedaannya bisa dilihat dari skalanya. Berikut uraiannya:


  • Web Crawling: Dilakukan pada skala besar, seringkali oleh mesin pencari untuk mengindeks internet secara keseluruhan. Ini memerlukan infrastruktur dan sumber daya komputasi besar karena jumlah halaman yang harus dijelajahi dan hasil data.

  • Web Scraping: Biasanya lebih terbatas dalam skala karena menargetkan halaman atau situs web tertentu. Scraper mungkin hanya mengunjungi beberapa halaman atau bahkan satu halaman dalam satu kali eksekusi.



4. Output


Perbedaan terakhirnya adalah output. Berikut penjelasan lengkapnya:


  • Web Crawling: Menghasilkan indeks besar halaman web yang mencakup tautan, metadata, dan informasi deskriptif. Hal ini membantu mesin pencari mengorganisir dan mengklasifikasikan data. 

  • Web Scraping: Menghasilkan data yang sangat spesifik yang langsung dapat digunakan atau dianalisis. Misalnya, data produk untuk analisis kompetitif atau data harga untuk pemantauan pasar. Output biasanya dalam format seperti CSV, JSON, atau disimpan langsung ke dalam database.



Jadi, baik web scraping atau web crawling, penggunaannya bergantung pada kebutuhan, ya!


Nah, itu tadi penjelasan tentang web scraping, Sobat MinDi! Sekarang sudah paham kan cara kerja dan manfaat dari data scraping untuk keperluan kamu?


Selain web scraping (dan web crawling) masih banyak nih proses dan teknik yang bisa membantu pekerjaan Sobat MinDi di data science!


Kalau Sobat MinDi ingin eksplor dan menguasai lebih banyak keterampilan terkait data science, Sobat MinDi bisa banget bergabung di Bootcamp Data Science yang diadakan oleh Dibimbing.id!


Sobat MinDi bakal belajar juga tentang skills yang dibutuhkan buat data science, seperti SQL dan Python. Terus juga bakal ada ahli-ahli di bidang data science yang bakal membimbing perjalanan karir Sobat MinDi!


Makanya, yuk, persiapkan karir data science kamu bersama Dibimbing,id!



Referensi :


What Is Web Scraping? How To Legally Extract Web Content - Buka




Share

Author Image

Siti Khadijah Azzukhruf Firdausi

Khadijah adalah SEO Content Writer di Dibimbing dengan pengalaman menulis konten selama kurang lebih setahun. Sebagai lulusan Bahasa dan Sastra Inggris yang berminat tinggi di digital marketing, Khadijah aktif berbagi pandangan tentang industri ini. Berbagai topik yang dieksplorasinya mencakup digital marketing, project management, data science, web development, dan career preparation.

Hi!👋

Kalau kamu butuh bantuan,

hubungi kami via WhatsApp ya!