dibimbing.id - Analisis Data Digital Marketing: Cara, Manfaat, dan Tools

Analisis Data Digital Marketing: Cara, Manfaat, dan Tools

Irhan Hisyam Dwi Nugroho

17 October 2025

1

Image Banner

Analisis data digital marketing sering jadi kunci yang dilupakan banyak pebisnis online. Padahal, meski sudah rutin posting atau keluar biaya iklan, hasilnya sering tak sesuai harapan.

Tanpa analisis, strategi berjalan tanpa arah. Anggaran bisa habis, konten tidak menjangkau audiens tepat, dan peluang keuntungan akhirnya terlewat begitu saja.

Itulah kenapa Warga Bimbingan perlu memahami analisis data digital marketing. Yuk baca artikel ini sampai akhir, biar MinDi tunjukin cara, manfaat, dan tools yang bisa langsung kamu praktikkan.


Apa Itu Analisis Data Digital Marketing?

Analisis data digital marketing adalah proses mengumpulkan, mengukur, dan mengevaluasi data dari berbagai aktivitas pemasaran online. 

Data ini bisa berasal dari website, media sosial, iklan berbayar, email marketing, hingga perilaku audiens saat berinteraksi dengan brand. 

Dengan analisis yang tepat, kita bisa tahu strategi mana yang efektif dan mana yang perlu diperbaiki. 

Singkatnya, analisis data membantu bisnis membuat keputusan berbasis fakta, bukan sekadar tebakan atau perasaan.

Baca juga: Panduan Memilih Bootcamp Digital Marketing Terbaik di 2025


Manfaat Analisis Data Digital Marketing

Setelah tahu definisinya, Warga Bimbingan pasti penasaran apa saja manfaat nyata dari analisis data digital marketing. Nah, inilah empat manfaat utama yang bisa langsung dirasakan:


1. Memahami Perilaku Audiens

Analisis data digital marketing memungkinkan kita menggali lebih dalam tentang siapa audiens sebenarnya, apa yang mereka cari, dan bagaimana mereka berinteraksi dengan konten kita. 

Dari sini, kita bisa tahu kebiasaan pengguna dengan lebih jelas. Hasilnya, strategi yang dibuat bisa lebih tepat sasaran.


2. Mengukur Efektivitas Kampanye

Dengan bantuan data, kita bisa menilai seberapa jauh kampanye yang dijalankan mampu mencapai target yang ditetapkan sejak awal. 

Angka-angka seperti CTR atau conversion rate jadi bukti nyatanya. Jadi, kita bisa segera tahu mana yang berhasil dan mana yang butuh perbaikan.


3. Mengoptimalkan Anggaran Marketing

Analisis data memberikan gambaran detail tentang channel mana yang paling menguntungkan dan mana yang justru boros. 

Hal ini membuat pengeluaran lebih efisien. ROI pun bisa meningkat tanpa harus menambah biaya besar.


4. Membantu Pengambilan Keputusan

Keputusan berbasis data selalu lebih kuat karena punya dasar yang jelas dan bisa dipertanggungjawabkan. 

Data membantu kita melihat peluang dan risiko lebih akurat. Dengan begitu, strategi marketing bisa lebih terarah dan minim spekulasi.

Baca juga: Kursus Digital Marketing Jakarta yang Cocok untuk Pemula


Jenis Data yang Dianalisis

Nah, Warga Bimbingan, berikut ini ada beberapa jenis data utama yang paling sering dipakai untuk memahami performa digital marketing:


1. Data Trafik Website

Data ini mencakup jumlah pengunjung, halaman yang mereka buka, hingga berapa lama mereka bertahan di website kita. 

Dari sini, kita bisa tahu seberapa menarik konten dan seberapa kuat daya tarik situs. Semakin bagus performanya, semakin besar peluang konversi.


2. Data Engagement Media Sosial

Engagement seperti like, komen, share, dan klik tautan menunjukkan sejauh mana audiens terhubung dengan konten kita. 

Analisis ini membantu menilai apakah konten sesuai dengan minat audiens. Kalau interaksi rendah, itu tanda perlu ada strategi konten baru.


3. Data Konversi dan Penjualan

Data ini mencatat berapa orang yang akhirnya melakukan tindakan penting, seperti membeli produk, mendaftar, atau mengisi formulir. 

Konversi adalah indikator utama keberhasilan kampanye. Semakin tinggi konversi, semakin efektif strategi yang kita jalankan.


4. Data ROI (Return on Investment)

ROI menunjukkan seberapa besar keuntungan yang didapat dibanding biaya yang dikeluarkan. 

Data ini penting untuk menilai apakah sebuah kampanye benar-benar sepadan dengan investasinya. Tanpa analisis ROI, kita bisa sulit mengukur keberhasilan dari sisi finansial.

Baca juga: Apa yang Dipelajari Digital Marketing? Cek Informasinya


Tools untuk Analisis Data Digital Marketing

Sumber: Canva

Setelah tahu jenis data yang bisa dianalisis, Warga Bimbingan tentu butuh alat yang tepat buat ngumpulin dan baca semua data itu. Berikut beberapa pilihan yang paling sering dipakai:


1. Google Analytics

Google Analytics adalah salah satu tools paling populer untuk melacak performa website secara detail. 

Dengan tool ini, kita bisa tahu asal trafik, perilaku pengunjung, hingga tingkat konversi. Data lengkapnya membantu mengoptimalkan strategi konten dan iklan.


2. Facebook & Instagram Insights

Buat yang aktif di media sosial, tools bawaan ini sangat berguna untuk mengukur interaksi audiens. 

Kita bisa lihat data engagement, jangkauan konten, hingga demografi audiens. Informasi ini penting untuk menyesuaikan strategi posting agar lebih tepat sasaran.


3. SEO Tools (SEMrush, Ahrefs, Ubersuggest)

Tools SEO seperti SEMrush atau Ahrefs membantu menganalisis performa website dari sisi pencarian organik. 

Mereka bisa menunjukkan kata kunci yang menghasilkan trafik, backlink, hingga performa kompetitor. Dengan begitu, strategi SEO jadi lebih terarah.


4. CRM & Email Marketing Tools 

CRM dan email marketing tools membantu melacak interaksi pelanggan serta efektivitas kampanye email. 

Kita bisa tahu email mana yang dibuka, link mana yang diklik, dan kampanye mana yang menghasilkan konversi. Data ini bikin komunikasi dengan pelanggan lebih personal dan efektif.

Baca juga: 15 Tugas Digital Marketing Tahun 2025 yang Wajib Diketahui


Langkah-Langkah Analisis Data Digital Marketing

Warga Bimbingan, setelah paham tools dan data yang bisa dipakai, sekarang saatnya kita bahas bagaimana cara melakukan analisisnya. Berikut tiga langkah penting yang bisa kamu ikuti:


1. Tentukan Tujuan Kampanye

Sebelum mulai analisis, kita harus jelas dulu mau cari apa: apakah untuk meningkatkan awareness, menambah trafik, atau fokus ke penjualan. 

Tujuan ini akan jadi acuan data apa yang perlu dikumpulkan. Tanpa tujuan yang jelas, analisis bakal kehilangan arah.


2. Kumpulkan dan Olah Data dari Berbagai Channel

Setelah punya tujuan, data dikumpulkan dari sumber yang relevan seperti website, media sosial, atau email marketing. 

Data ini kemudian diolah supaya lebih mudah dibaca dan dipahami. Proses ini penting agar insight yang keluar benar-benar akurat.


3. Analisis Metrik dan Buat Strategi Perbaikan

Langkah terakhir adalah menganalisis metrik kunci seperti CTR, conversion rate, atau ROI. Dari hasil analisis ini, kita bisa tahu apa yang berjalan baik dan apa yang perlu ditingkatkan. Hasilnya, strategi yang diambil jadi lebih tepat dan efektif.

Baca juga: Apa itu Iklan Media Digital? Arti, Manfaat, Jenis, & Tips


Ingin Jadi Digital Marketing Professional?

Setelah memahami pentingnya analisis data digital marketing, kini saatnya kamu memanfaatkan pengetahuan ini untuk membangun strategi online yang lebih efektif dan menghasilkan!

Yuk, ikuti Bootcamp Digital Marketing di dibimbing.id! Di sini, Warga Bimbingan akan belajar SEO, Social Media Ads, Content Strategy, dan tentu saja praktik langsung analisis data untuk mengukur performa kampanye.

Belajar bareng mentor berpengalaman dengan kurikulum aplikatif dan praktis yang siap bikin kamu paham seluk-beluk digital marketing.

Dengan lebih dari 840+ hiring partner dan tingkat keberhasilan alumni 96%, peluang kariermu di dunia digital marketing semakin terbuka lebar!

Jadi, tunggu apa lagi? Hubungi kami di sini dan daftar sekarang di dibimbing.id untuk mulai perjalananmu menjadi seorang Digital Marketer profesional. #BimbingSampeJadi


Referensi

  1. What are Digital Marketing Analytics? [Buka]

Share

Author Image

Irhan Hisyam Dwi Nugroho

Irhan Hisyam Dwi Nugroho is an SEO Specialist and Content Writer with 4 years of experience in optimizing websites and writing relevant content for various brands and industries. Currently, I also work as a Content Writer at Dibimbing.id and actively share content about technology, SEO, and digital marketing through various platforms.

Hi!👋
Kalau kamu butuh bantuan,
hubungi kami via WhatsApp ya!