dibimbing.id - 5 Rekomendasi Laptop Murah Untuk Programmer Tahun 2024

5 Rekomendasi Laptop Murah Untuk Programmer Tahun 2024

Kezia Margaretha

14 October 2022

36697

Image Banner

Buat kamu yang seorang programmer, laptop merupakan salah satu modal dasar yang perlu kamu miliki.



Laptop programming sendiri harus disertai spesifikasi-spesifikasi tertentu untuk menunjang pekerjaannya, sehingga programmer sangat mempertimbangkan prosesor, RAM, kartu grafis, serta memory dalam memilih laptop. Semakin bagus komponen-komponen tersebut, tentunya akan semakin baik pula performa laptop tersebut. Namun, laptop yang memiliki spesifikasi dewa seringkali disertai dengan harga yang selangit pula.



Tetapi, jangan cemas! Disini MinDi mau ngasih kamu beberapa rekomendasi laptop programming murah yang dijamin ga kalah saing dengan laptop harga selangit. 





Kriteria Laptop Programming 



Sebelum membeli laptop programming murah, kamu tentunya ga boleh sembarangan dalam memilihnya. Tentunya, diperlukan beberapa kriteria yang dapat dijadikan pertimbangan ketika membeli laptop tersebut. 



Kriteria-kriteria tersebut perlu disesuaikan dengan kebutuhan kamu agar tidak menyesal di kemudian hari. Berikut beberapa kriteria yang dapat menjadi pertimbangan kamu: 



1. Ukuran Laptop 


Sebagian orang akan menganggap bahwa ukuran laptop bukanlah menjadi salah satu pertimbangan utama dalam membeli laptop. Namun, ukuran laptop tidak boleh dianggap sepele karena hal ini dapat berperan penting kedepannya. 



Untuk kamu yang merasa bahwa diri kamu aktif dan perlu beraktivitas di luar, laptop programming murah berukuran besar tentunya tidak disarankan. Sebaiknya, kamu membeli laptop berukuran yang lebih kecil yaitu 13 sampai 14 inci



Namun, untuk kamu yang merasa mager-an dan anak rumahan banget, laptop dengan ukuran yang besar seperti 15 inci dapat dimasukkan ke dalam kriteria laptop programming murah pilihan kamu. 





2. Resolusi Layar



Tidak berbeda dengan ukuran laptop, ukuran resolusi layar juga sama pentingnya bagi programmer. Semakin tinggi resolusinya, kamu tentunya dapat bekerja dengan lebih nyaman. 



Untuk seorang programmer, direkomendasikan laptop programming murah dengan resolusi layar berukuran 1920 x 1080 pixel. Hal ini bertujuan agar kamu dapat melihat secara jelas tulisan dan gambar ketika membuat sebuah software. 




3. Processor 



Laptop programming murah biasanya disertai dengan berbagai macam processor. Untuk itu, kamu perlu memilih processor yang tepat dengan kebutuhan kamu. 



Kebutuhan programming sendiri biasanya harus disertai dengan prosessor minimal Intel Core i3. Namun, apabila kamu memang tidak memiliki budget yang memadai, kamu dapat memilih laptop programming murah dengan processor Intel Dual Core. 



Meskipun dapat diganti, tentunya terdapat perbedaan diantara kedua processor tersebut. Semakin baik processor yang digunakan, kinerja kamu tentunya akan lebih baik. 




4. Ukuran RAM



Agar aktivitas programming yang kamu lakukan dapat berjalan dengan lancar, ukuran RAM harus menjadi kriteria utama dalam membeli laptop programming murah. 



Kamu dapat menyisihkan budget lebih untuk memilih ukuran RAM yang sesuai. Hal ini dikarenakan aktivitas programming sendiri membutuhkan RAM yang besar untuk penggunaan software. 



Ukuran RAM yang disarankan untuk laptop programming murah adalah minimal 6 GB. Sebaiknya juga kamu membeli laptop dengan slot RAM tambahan agar kamu dapat mengupgrade di kemudian hari. 



5. Sistem Operasi 



Seperti diketahui, laptop programming murah memiliki berbagai pilihan sistem operasi seperti iOS, Linux, dan Windows. Hal ini dapat disesuaikan dengan kebutuhan kamu. 



Apabila kamu ingin berfokus pada program yang berbasis iOS, sebaiknya kamu membeli Macbook. Namun, apabila ingin berfokus pada Android, kamu dapat menggunakan sistem Linux atau Window di laptop programming murah yang kamu pilih. 






Rekomendasi Laptop Windows 



Setelah melihat beberapa kriteria diatas, mungkin kamu telah memiliki gambaran terhadap laptop programming murah yang akan kamu pilih. Nah, kali ini MinDi akan memberikan beberapa rekomendasi laptop programming murah dengan budget dibawah 10 juta. 



1. Acer Aspire 3 Slim A314-22


Harga Rp. 4.999.000



Laptop pertama yang menjadi rekomendasi ini berasal dari salah satu brand ternama yaitu Acer. Laptop ini dilengkapi dengan prosesor AMD dual-core yang dikombinasikan dengan RAM 8 GB.


Hal ini tentunya cocok untuk kamu yang ingin menggunakannya untuk aktivitas programming. Laptop ini juga menggunakan sistem operasi berbasis Windows dan memiliki harga yang terjangkau yaitu 5 jutaan saja. 


Namun, laptop ini hanya difasilitasi dengan 14” HD (1368 x 768), yang mungkin dapat menjadi pertimbangan kembali bagi kamu yang menginginkan resolusi layar dan ukuran laptop yang lebih mumpuni. 



2. Lenovo V14 ADA


Harga : Rp. 5.250.000


Laptop programming murah satu ini didukung dengan prosesor AMD Dual-Core seperti laptop di list sebelumnya.  Selain itu, laptop ini juga telah dilengkapi dengan layar 14 inci. 



Sistem operasi yang digunakan pun sama seperti tadi yaitu Windows 10. Untuk menunjang aktivitas programming, laptop programming murah satu ini juga telah memiliki RAM sebesar 8 GB. 


Sayangnya, laptop ini hanya memiliki resolusi layar dengan resolusi HD saja. Meskipun demikian, untuk range harga 5 jutaan saja, laptop ini tentunya menjadi pilihan yang sangat baik.




3. Asus VivoBook 14 


Harga : Rp. 5.499.000


Untuk kamu yang punya budget lebih dari 5 juta, laptop ini dapat menjadi pilihan yang lebih baik. Asus VivoBook 14 dilengkapi dengan prosesor Ryzen 3 yang dapat mendukung aktivitas programming kamu. 



Sementara, RAM 8 GB juga dapat menunjang kecepatan aktivitas programming tersebut. Penyimpanannya juga sebesar 256 GB sehingga dapat menyimpan lebih banyak data. 



Layar dari Asus VivoBook ini juga sudah dilengkapi dengan ukuran layar 14 inch serta Full HD dengan sistem operasi Windows 10. Untuk itu, laptop ini dapat menjadi pilihan yang lebih baik untuk kamu yang memiliki budget lebih.  




4. Xiaomi Redmi Book 15 


Harga : Rp. 7.106.000


Xiaomi Redmi Book 15 hadir dengan spesifikasi yang sangat mumpuni untuk kategori laptop programming murah. Laptop ini telah dibekali dengan prosesor Intel Core i3 yang berkolaborasi dengan RAM sebesar 8 GB. Hal ini membuat laptop ini sangat cocok untuk kamu yang ingin menggunakan laptop ini untuk aktivitas programming yang lebih berat. 


Layar laptop ini juga berukuran lebih besar yaitu 15.6 inci dengan resolusi layar yang telah Full HD. Ini merupakan salah satu spesifikasi yang sangat berbeda dari laptop-laptop sebelumnya yang ada di list rekomendasi ini. 



Menggunakan Windows 10, Laptop satu ini dapat menjadi rekomendasi yang sangat tepat bagi kamu yang ingin membeli laptop programming murah. 



5. HP 14s-fq 


Harga : Rp. 5.850.000


Laptop HP 14s-fq merupakan laptop dengan harga tertinggi di list laptop programming murah kali ini. Namun, dibalik harganya yang tidak main-main tersebut tentunya juga ada spesifikasi yang tidak main-main pula. 


Laptop ini memiliki prosesor AMD Ryzen 3 5300U dengan RAM 8GB. Hal ini membuat laptop ini akan sangat cepat ketika digunakan dalam aktivitas programming. 



Selain itu, layarnya juga telah Full HD dengan ukuran 14 inci yang sangat memenuhi kapasitas aktivitas programming. Selain itu, sistem operasi yang digunakan juga berbasis Windows 10.



Sementara, SSD storage laptop ini juga telah 512 GB, sehingga sangat direkomendasikan bagi kamu yang menggunakan banyak aplikasi atau software.




Berikut beberapa laptop programming murah dibawah 10 jutaan yang dapat kamu gunakan untuk aktivitas programming. kamu dapat memilih laptop tersebut sesuai dengan kebutuhan dan budget masing-masing. 


Dengan memiliki laptop, kamu sudah selangkah lebih maju dalam mempelajari programming. Untuk langkah selanjutnya, kamu dapat belajar keseluruhan programming dengan mengikuti bootcamp Web Development dari Dibimbing.id.


Nantinya, kamu akan mempelajari secara lengkap mulai dari perkenalan sampai dengan hasil akhirnya bersama dengan mentor-mentor terpercaya. 


Yuk, segera daftarkan diri kamu di sini!


Share

Author Image

Kezia Margaretha

Content writer yang (masih) banyak pengen tau ini itu.

Hi!👋

Kalau kamu butuh bantuan,

hubungi kami via WhatsApp ya!