dibimbing.id - 7++ Contoh Tulisan di Amplop Lamaran Kerja yang Baik dan Benar

7++ Contoh Tulisan di Amplop Lamaran Kerja yang Baik dan Benar

Muthiatur Rohmah

•

07 March 2024

•

13030

Image Banner

Amplop lamaran kerja pasti penting bagi jobseeker, sebab amplop ini digunakan sebagai tempat untuk menaruh CV, Surat Lamaran, portofolio, dll.


Saat melamar pekerjaan menggunakan dokumen fisik, amplop lamaran kerja merupakan hal yang perlu diperhatikan oleh pelamar.


Amplop lamaran kerja adalah tampilan yang pertama dilihat oleh recruiter, oleh sebab itu gunakanlah amplop yang sesuai prosedur dan tertulis secara rapi.


Lalu bagaimana ukuran amplop lamaran kerja yang sesuai standar? bagaimana contoh tulisan di amplop lamaran kerja?


Simak artikel ini secara detail untuk mengetahui jawabannya.


Apa yang dimaksud Amplop Lamaran Kerja?


Amplop lamaran kerja adalah wadah atau bungkus yang digunakan untuk menyimpan dan mengirimkan dokumen-dokumen lamaran kerja kepada perusahaan atau lembaga yang dituju. 


Penulisan Amplop lamaran kerja yang baik dan benar penting untuk memberikan kesan profesional dan rapi. 


Biasanya, amplop yang digunakan berwarna cokelat muda dengan ukuran yang cukup untuk memuat surat lamaran, CV, fotocopy ijazah dan transkrip nilai, serta dokumen pendukung lainnya tanpa harus melipatnya. 


Pada bagian depan amplop, pelamar harus menuliskan alamat perusahaan dengan jelas, sementara di bagian belakang dituliskan alamat pengirim. 


Penggunaan amplop lamaran kerja yang rapi dan profesional bisa meningkatkan peluang dokumen diperhatikan oleh pihak perekrut.


Ukuran Standar Amplop Lamaran Kerja


Amplop lamaran kerja tersedia dengan berbagai pilihan, seperti amplop yang menggunakan penutup yang berbeda seperti tali atau lem, dan amplop yang berwarna seperti putih atau coklat. 


Namun, standar amplop lamaran kerja yang paling umum digunakan adalah berwarna coklat dengan ukuran F4. Amplop lamaran kerja dijual dengan harga ekonomis yaitu sekitar Rp 2.000, dan dapat ditemukan dengan mudah di toko buku atau platform e-commerce.


Saat mengirim lamaran kerja, pastikan amplop tetap dalam kondisi baik, tidak terlipat atau kotor. Pastikan juga bahwa amplop lamaran kerja ditutup dengan baik di satu sisi untuk menghindari dokumen keluar atau hilang selama proses pengiriman.


Ciptakan kesan awal yang baik kepada recruiter melalui penggunaan amplop lamaran kerja yang baik dan benar, serta sesuai prosedur yang berlaku.


Bagaimana Cara Menulis Amplop Lamaran Kerja?


Penting untuk memastikan dokumen lamaran sampai ke tangan perekrut dengan kesan profesional. Salah satu caranya adalah menulis amplop lamaran kerja dengan baik dan benar.


Berikut adalah cara menulis amplop lamaran kerja yang penting dan wajib untuk diperhatikan pelamar:


1. Gunakan Tulisan yang Jelas dan Rapi


Tuliskan alamat penerima (perusahaan) dan pengirim (anda) dengan tulisan tangan yang jelas dan rapi atau dapat dicetak untuk memastikan tidak ada kesalahan dalam membaca alamat. 


Pastikan untuk menggunakan tinta yang tidak mudah luntur dan pilih warna tinta gelap seperti hitam atau biru tua untuk meningkatkan kejelasan.


2. Format Amplop Lamaran Kerja


Cara menulis amplop lamaran kerja yang baik harus mengikuti format amplop lamaran kerja sebagai berikut ini:


  • Di bagian depan amplop bagian kanan bawah, tuliskan alamat perusahaan dengan lengkap. Mulai dengan nama penerima (jika diketahui), jabatan, nama perusahaan, alamat perusahaan, kode pos, dan kota. 



Yth.

Bapak/Ibu HRD

PT Cipta Gemilang Indonesia

JI. Soekarno No. 3

Jakarta Pusat, 14459



  • Tulis informasi diri atau pelamar dibagian kiri atas amplop lamaran kerja, cantumkan nama, alamat, email dan nomor telepon yang aktif.



Nama
Alamat
Email
No. telp


: Mita Safitri 

: Cianjur, Kota. Bandungi 1234 

: mitasafitri@yahoo.com

: 0812786540


  • Tulis Jurusan dan Posisi yang akan dilamar pada bagian kanan atas map lamaran kerja. Hal ini lakukan untuk memudahkan recruiter dalam screening dokumen Anda.


Jabatan:

Content Writer

Jurusan Kuliah:

Ilmu Komunikasi S1


3. Pastikan Amplop Tertutup dengan Baik


Setelah semua dokumen dimasukkan ke dalam amplop lamaran kerja, pastikan untuk menutup amplop dengan baik. 


Jika menggunakan amplop dengan perekat, basahi bagian perekat dan tekan dengan kuat agar tertutup rapat. Untuk amplop yang menggunakan tali, pastikan tali terikat dengan aman. Hal ini untuk menghindari dokumen terjatuh atau rusak selama pengiriman.


Baca Juga: 4 Fungsi Surat Lamaran Pekerjaan Dalam Proses Rekrutmen


Apa saja Isi Amplop Lamaran Kerja?


Isi dari amplop lamaran kerja adalah persyaratan lamaran kerja yang diperlukan untuk memperkenalkan diri kepada perusahaan. 


Berikut adalah persyaratan atau dokumen yang umumnya ada di dalam amplop lamaran kerja:


1. Surat Lamaran Kerja


Surat lamaran kerja merupakan pengantar diri, menjelaskan keinginan untuk melamar posisi tertentu, alasan ketertarikan terhadap perusahaan tersebut.


2. Curriculum Vitae (CV) atau Resume


Dokumen yang harus ada dalam amplop lamaran kerja adalah CV atau resume. CV adalah ringkasan pengalaman kerja, pendidikan, keterampilan, dan prestasi diri.


3. Fotokopi Ijazah dan Transkrip Nilai


Ijazah atau transkrip nilai umumnya ada pada amplop lamaran kerja. Ijazah menunjukkan kualifikasi akademik diri.


4. Sertifikat Pelatihan atau Kursus


Dokumen lain yang mungkin ada pada amplop lamaran kerja adalah sertifikat kursus. Biasanya pelamar mencantumkan sertifikat yang relevan dengan pekerjaan yang akan dilamar.


5. Pas Foto Terbaru


Beberapa perusahaan meminta pas foto terbaru sebagai bagian dari persyaratan lamaran, sehingga kadang ada di dalam amplop lamaran kerja.


6. Portofolio


Dokumen lain yang mungkin masuk dalam amplop lamaran kerja adalah portofolio yang menampilkan pekerjaan dan pengalaman terbaik.


7. Dokumen Pendukung Lainnya


Tergantung pada persyaratan spesifik dari perusahaan atau posisi yang dilamar, mungkin ada dokumen tambahan yang diperlukan, seperti surat keterangan sehat, surat pernyataan bebas narkoba, atau dokumen lain yang relevan.


Nah, beberapa dokumen tambahan tersebut juga wajib dimasukan dalam amplop lamaran kerja jika dijadikan persyaratan oleh perusahaan yang ingin dilamar.


Penting untuk memeriksa dengan teliti persyaratan yang ditetapkan oleh perusahaan dan memastikan semua dokumen lengkap dan masuk dalam amplop lamaran kerja.




Contoh Tulisan di Amplop Lamaran Kerja


Untuk memperjelas pemahaman Sobat MinDi mengenai amplop lamaran kerja, MinDi akan berikan contoh tulisan di amplop lamaran kerja, beserta bentuk amplopnya yang dapat digunakan sebagai referensi. Simak terus ya!


1. Contoh Tulisan di Amplop Lamaran Kerja Umum




2. Contoh Tulisan di Amplop Lamaran Kerja untuk Guru




3. Contoh Tulisan di Amplop Lamaran Kerja di Perusahaan




4. Contoh Penulisan di Amplop Lamaran Kerja Beserta Kode




5. Contoh Penulisan di Amplop Lamaran Kerja untuk SMK




6. Contoh Penulisan di Amplop Lamaran Kerja Tulis Tangan


Source: Instagram


7. Contoh Penulisan di Amplop Lamaran Kerja Administrasi




8. Contoh Penulisan di Amplop Lamaran Kerja Sales




Sobat MinDi, itulah beberapa penjelasan mengenai tulisan di amplop lamaran kerja, penting untuk mempersiapkan tulisan di amplop secara baik dan benar.


Penulisan amplop lamaran kerja yang baik dan benar, serta sistematis akan memberikan kesan awal yang positif kepada recruiter.


Baca Juga: Contoh Body Email Lamaran Kerja, Beserta Cara Penulisan



Setelah memahami penulisan di amplop lamaran kerja, seorang mahasiswa perlu menyiapkan hal lain untuk menghadapi tantangan dunia kerja setelah lulus kuliah.


Salah satunya adalah dengan mengikuti bimbingan persiapan karir dibimbing.id, sebuah pelatihan intensif yang fokus mengembangkan skill dan potensi mahasiswa untuk menghadapi dunia kerja secara profesional.


Ayo segera daftarkan universitas Anda di sini! lalu dibimbing.id siap #BimbingSampeJadi skill dan potensi mahasiswa Anda.

Share

Author Image

Muthiatur Rohmah

Muthia adalah seorang Content Writer dengan kurang lebih satu tahun pengalaman. Muthia seorang lulusan Sastra Indonesia yang hobi menonton dan menulis. Sebagai SEO Content Writer Dibimbing, Ia telah menulis berbagai konten yang berkaitan dengan Human Resources, Business Intelligence, Web Development, Product Management dan Digital Marketing.

Hi!👋

Kalau kamu butuh bantuan,

hubungi kami via WhatsApp ya!