Data Scientist adalah Profesi yang Berperan di Industri Keuangan
Dibimbing.id
•
10 October 2022
•
7732
Memegang peranan penting dalam olah data, Sobat MinDi pernah betanya-tanya gak sih Data Science bakal dibutuhin sama industri finance gak ya? Buat Sobat MinDi yang sedang mendalami profesi ini atau bercita-cita menjadi Data Scientist, sebenarnya kamu gak perlu cemas atau khawatir sama pekerjaan kamu. Kenapa? Karena Data Scientist adalah profesi yang bakal dibutuhkan di industri kerja apapun.
Termasuk industri finance.
Bahkan peran seorang Data Scientist di industri finance ini bisa dibilang sangat penting lho. Gak heran ya kalau sebutan Data Scientist adalah The Sexiest Job In 21’s Century. Soalnya emang lagi dicari-cari di berbagi bidang pekerjaan nih.
Nah apa aja sih peran penting profes Data Science di indsutri finance. MinDi bakal bahas secara jelas dan rinci di artikel ini, jadi kamu simak baik-baik ya!
Apa Itu Data Science
Buat Sobat MinDi yang memang sedang mendalami profesi ini pasti udah tau secara lebih rinci apa itu Data Science. Tapi buat Sobat MinDi lain yang memang baru memulai ingin terjun kedalam profesi ini, mungkin belum terlalu tau pengertian jelas tentang Data Science.
Jadi disini MinDi bakalan jelasin lebih dulu apa itu Data Science.
Data Science adalah ilmu yang menggambungkan beberapa bidang ilmu yang terkait dengan pemrograman, matematika, dan statistik. Kalau menurut Urban Institure, Data Science adalah keterampilan yang sangat berkaitan dengan ilmu komputer, pemrograman, teknologi, dan statistik. Keterampilan tersebut juga meliputi pemanfaatan komputasi Cloud, analisis Big Data, teknik fuzzy, hingga pemrosesan Natural Language.
Kalau Sobat MinDi ahli atau berporfesi sebagai Data Science biasanya disebut Data Scientist. Profesi ini juga biasanya memanfaatkan algoritma machine learning. Nah pemanfaatan machine learning ini berperan penting lho di industri finance.
Mulai dari manajemen resiko hingga dimanfaatkan untuk Fraud Detection. Tapi gak Cuma itu aja lho, masih banyak peran penting Data Science di industri finance. Apa aja sih? Yuk simak bahasan MinDi selanjutnya.
Peran Data Science dalam Industri Keuangan
Bisnis CRM
Setiap customer kan pasti ingin menemukan satu produk atau jasa yang bisa memenuhi kebutuhan mereka. Nah maka dari itu tiap company harus bisa menganalisis perilaku dan kebutuhan para customernya. Atau dengan kata lain harus memikirkan cara pdkt ke customer biar mereka merasa nyaman memakai produk dari company tersebut.
Nah gimana sih cara pdkt ke customer? CRM inilah jawabannya. Bagi Sobat MinDi yang mengenal tentang marketing biasanya uudah tau apa itu CRM. Customer Relationship Management (CRM) merupakan sistem yang mengumpulkan informasi tentang customer dan dijadikan dalam satau database.
Pengumpulan data itu dilakukan sama Data Scientist. Jadi profesi ini memainkan peran penting buat mengumpulkan data customer dan menganalisisnya biar bisa menjadi bahan pertimbangan pengembangan bisnis. Dari data analisis tersebut nantinya bisa fitur apa yang lebih sesuai sama kebutuhan customer, misalnya kamu bekerja di salah satu fitur transfer uang. Lewat data yang kamu dapatkan, kamu bisa tau fitur apa yang diinginkan customer kamu. Apakah fitur transfer uang bebas biaya? Fitur transfer uang lewat e-money, atau hal-hal lainnya. Kamu juga bisa lho melakukan segmentasi customer, misalnya kamu bisa menentukan jumlah customer kamu yang lebih suka bertransfer uang dari e-money atau jenis bank yang apa. Jadi aplikasi atau jasa company kamu bisa menjangkau customer secara lebih luas dan bervariasi.
Kalau analisis seorang Data Scientist tepat dan implementasi pengembangan produk yang baik, disini loyalitas customer biasanya bakalan meningkat. Hal itulah yang membuat profesi ini penting banget buat perkembangan company yang bergelut di industri finance.
Risk Management
Sobat MinDi pasti tau kan, banyak banget kasus kejahatan yang ditemui terkait keuangan. Mulai dari penipuan sampai penyadapan data-data kita. Ada yang menggunakan satu bank, tiba-tiba aja ludes uangnya tanpa tau sebab-penyebabnya. Nah Data Scientist berperan banget buat mengatasi masalah semacam itu.
Seorang Data Scientist harus bisa membuat model dan mengelolanya dengan baik. Agar bisa menciptakan alur transaksi yang aman. Nah lewat machine learing yang biasa dimanfaatkan oleh Data Scientist, mereka harus bisa memprediksi resiko yang mungkin terjadi dan bisa menemukan solusi yang tepat buat mengatasi masalah itu.
Fraud Detection
Seperti yang udah MinDi bahas di poin sebelumnya, banyak banget kasus kejahatan terkait transaksi keungan. Misalnya aja fraudulent atau kasus penipuan yang bisa merugikan nasabah. Melalui pemanfaatan machine learning (ML) dan artificial intelligence (AI), Data Scientist berperan penting buat menganalisis penyebab kasus fraudulent tersebut terjadi.
Algoritma dari ML dan AI bakalan bisa menilai kelayakan transaksi dan mempersempit kesempatan hacker buat ngelakuin farudulent. Data Scientist juga wajib banget buat melakukan evaluasi dan pengembangan berkala, karena oknum fraudulent biasanya punya trik-trik lain. Jadi jangan sampai mereka bisa menemukan celah dari program yang udah dibuat.
Nah itu dia beberapa peran Data Scientist di industri finance. Kalau Sobat MinDi tertarik bermain-main sama data dan mencari-cari prospek kerja yang luas, maka Data Science adalah jawaban yang tepat.
Buat kamu yang lagi mau belajar atau mau ningkatin skill biar bisa jadi Data Scientist yang profesional, bisa banget lho ikutan bootcamp. Nah MinDi mau kasih tau nih kalau dibimbing.id menyediakan layanan bootcamp Data Science. Cocok banget buat Sobat MinDi yang baru mau mulai terjun ke profesi ini atau sedang mendalami profesi ini.
Benefit yang bakal kamu dapat juga banyak banget, lho. Mulai dari live class zoom, video learning, final project, hingga konsultasi pribadi dengan mentor yang pengalaman. Yang gak kalah menariknya adalah, Sobat MinDi juga bakalan dapat program penyaluran kerja.
Wah, menarik banget kan benefitnya? Jadi tunggu apalagi, yuk daftar bootcampnya disini
Tags